Pasca Erupsi, Kondisi Terkini Puncak Gunung Kerinci Tertutup Kabut Tebal

Pasca Erupsi, Kondisi Terkini Puncak Gunung Kerinci Tertutup Kabut Tebal

Kabut tebal tutup Puncak Gunung Kerinci pasca erupsi -Foto : Saprial-Jambi-independent.co.id

KERINCI - JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Usai erupsi dengan mengeluarkan abu setinggi 700 meter pada Selasa 6 Desember 2022 kemarin,  hari ini kondisi Gunung Kerinci kembali normal.

Hanya saja sejak Rabu pagi hingga siang, Gunung Kerinci terpantau tertutup kabut tebal. Terutama di bagian puncak Gunung Kerinci sehingga tak terlihat adanya aktivitas semburan abu. 

Nufo salah seorang warga Kayu menjelaskan bahwa pagi ini tidak terlihat ada semburan abu vulkanik dari kawah Gunung Kerinci. Ini  karena Gunung Kerinci tertutup kabut tebal.

Ditanya soal apakah ada tanaman warga yang rusak akibat erupsi yang terjadi kemarin, Nufo menjelaskan sampai saat ini belum ada informasi.

"Kalau di daerah kami tidak ada tanaman yang rusak karena dampak dari erupsi Gunung Kerinci kemarin. Ini dikarena arah semburan abu kemarin arah Sumbar (Sumatera Barat),"jelas Nufo warga Kayu Aro. 

Sementara itu, Kepala Pos Pemantau Gunung Kerinci, Irwan, mengatakan pagi ini tidak terlihat ada semburan karena tertutup kabut. "Untuk hari ini visual tertutup kabut," katanya.

Sebelumnya pada 6 Desember 2022 kemarin Gunung Kerinci keluarkan semburan Abu vulkanik setinggi 700 meter arah barat daya laut.

"Abu mengarah ke barat daya, setinggi lebih kurang 700 meter, berwarna coklat dari subuh sampai pukul 07.00 wib. Setelah itu asapnya berwarna putih,"katanya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: