Sutrisno: PTPN VI Cepat Respon Keluhan Kami
PTPN VI untuk perbaikan jalan yang rusak parah sejauh 5 Km--
Jambi, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Raut wajah senang, bahagia, sumringah tergambar jelas dari warga Desa Tanjung Baru Kecamatan Bahar Selatan, Kabupaten Muaro Jambi. Keluhan mereka kepada manajemen PTPN VI Jambi langsung ditanggapi dan dibantu.
Warga mengeluh hancurnya jalan utama desa hingga akhirnya dibantu perbaikan oleh PTPN VI Unit Usaha Tanjung Lebar. "Alhamdulillah, cepat sekali respon PTPN, tidak sangka kami, kata Sutrisno, warga desa yang juga Ketua Koperasi Unit Desa (KUD) Mekar Sari, Desa Tanjung Baru, Jumat 17 Februari 2023.
Ketua KUD ini, mengakui bahwa warga mengajukan proposal bantuan kepada PTPN VI untuk perbaikan jalan yang rusak parah sejauh 5 Km. Jalan itu merupakan akses perekonomian masyarakat dan juga akses kegiatan umum lainnya.
"Cepat sekali responnya PTPN, belum satu Minggu kirim proposal langsung dibantu. Alhamdulillah kami bersyukur, rasa tak percaya jalan ini sudah diperbaiki. Sekali lagi terimakasih Ya Allah, terima kasih PTPN," kata mantan Kepala Desa (Kades) Tanjung Baru ini.
BACA JUGA:Pendaftaran Duta Bahasa Provinsi Jambi 2023 Telah Dibuka, Ayo Buruan Daftar..!!
BACA JUGA:Ramalan Karier Berdasarkan Scorpio, Bersikaplah Tegas Dengan Posisi Anda
Pada bagian lain, Kepala Desa (Kades) Tanjung Baru, Musliadi mengakui warga dan aparat desa meminta bantuan perbaikan jalan. "Kami berdiskusi soal jalan rusak ini, minta bantuan PTPN. Syukur alhamdulilah cepat ditanggapi dan langsung realisasi," kata Kades.
Sementara data yang berhasil dikumpulkan media di lapangan, bantuan material perbaikan jalan berupa batu pecah itu sebanyak 120 kubik atau senilai Rp. 65 Juta.
Menariknya, saat truk-truk menurunkan pecahan batu, warga yang melintaspun turut andil membantu mengurai pecahan batu yang disebar di jalan.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: