Setia Kawan! Motor Rekan Diambil Paksa, Ratusan Ojol Bentrok dengan Debt Collector

Setia Kawan! Motor Rekan Diambil Paksa, Ratusan Ojol Bentrok dengan Debt Collector

Ratusan ojol bentrok dengan sejumlah debt collector di Bandung, Selasa 7 Maret 2023. -Tangkapan layar-Instagram--

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Bentuk kesetia kawanan para ojek online (ojol), patut diacungi jempol.

Ratusan ojol bentrol dengan debt collector, bahkan hingga berjatuhan korban dan mengalami kerugian akibat kendaraan rusak. 

Ratusan ojol dan debt collector terlibat bentrokan di kawasan Hegarmanah, Kota Bandung, Selasa 7 Maret 2023 sore. 

Mulanya, bentrokan ini terjadi karena adanya motor pengendara ojol yang ditarik paksa oleh debt collector.

BACA JUGA:Asiiik....Tol Indralaya-Prabumulih Sudah Bisa Digunakan Maret 2023 Ini, Mudik Jadi Lebih Cepat Nih... 

BACA JUGA:Lebih Maksimal Lindungi Mesin, Ini Kelebihan BBM Pertamax Dibanding Pertalite, Kendaraan Lebih Awet

Padahal, kondisinya pemilik motor yang ditarik paksa itu sedang terbaring sakit di rumah sakit. 

Pemilik motor, yang merupakan ojol itu bernama Indra. Dia belum mampu membayar tagihan, karena sedang terbaring sakit.

Keluarga Indra dan sejumlah rekan ojol pun, meminta agar dilakukan mediasi untuk dapat diberi keringanan dalam pembayaran angsuran tagihan tersebut.

Mediasi kemudian dilakukan di kantor PT Rajawali, namun hasilnya nihil.

BACA JUGA:Hati Hati Ya ...Konsumsi 7 Minuman Ini Bisa Buat Kolesterol Naik Tajam 

BACA JUGA:Kisah Cinta Zodiak, Leo, Ini Adalah Saat yang Tepat Untuk Menerima Undangan

Namun, selama mediasi, bukannya ada solusi, justru datang sekelompok debt collector yang disebut Ketua Harian Driver Bandung Raya Miftah diduga sebagai provokator berupaya memancing amarah para ojol.

"Yang punya motornya lagi di rumah sakit, minta keringanan. Akhirnya ketemu sama rekan-rekan, kami bantu buat dimediasikan, ternyata di sana tidak bisa, tetap unit mesti di dalam dan denda mesti dibayar,” katanya di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Rabu 8 Maret 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id