Bicara Masa Depan Wartawan, Ini yang Disampaikan Ketum SMSI Provinsi Jambi di Swiss-Belhotel Jambi

Bicara Masa Depan Wartawan, Ini yang Disampaikan Ketum SMSI Provinsi Jambi di Swiss-Belhotel Jambi

Ketua Umum SMSI Provinsi Jambi Mukhtadi Putra Nusa, saat menyampaikan sambutan di Swiss-Belhotel Jambi, Senin 20 Maret 2023.--

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Masa depan wartawan harus terus dibina. Jika tidak, ke depan bisa-bisa tak ada lagi wartawan.

“Saat ini susah sekali untuk mencari wartawan,” kata Ketua Umum Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Jambi, Mukhtadi Putra Nusa.

Dia menyampaikan sambutannya pada malam Media Gathering yang digelar Swiss-Belhotel Jambi, di Ballroom Swiss-Belhotel Jambi, Senin malam 20 Maret 2023.

Untuk itu kata dia, SMSI Provinsi Jambi selain menyajikan berita-berita anti hoaks, juga terus melakukan pembinaan terhadap generasi-generasi muda.

BACA JUGA:SPS Award 2023, Harian Pagi Jambi Independent Raih Gold Winner

BACA JUGA:Hari ke 4, Warga Muaro Jambi Terus Bertahan di Pintu Masuk Perusahaan PT EWF

“SMSI memiliki milenial siber,” kata dia. Lewat milenial siber ini lah, SMSI Provinsi Jambi membina anak-anak muda untuk terus aktif menulis dan meningkatkan minat baca mereka.

Dalam kesempatan itu, Mukhtadi juga memperkenalkan SMSI pada seluruh tamu undangan yang hadir. Kata dia, SMSI merupakan organisasi pers terbesar di dunia.

“Jika saya boleh meminjam kata-kata Menteri Pariwisata Sandiaga Uno, bahwa SMSI merupakan organisasi terbesar di dunia,” kata dia.

Ini karena, SMSI secara keseluruhan memiliki hampir 3.000 anggota di dalamnya yang tersebar di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Hakim Tolak Permohonan Praperadilan Rudini Oei, Kuasa Hukum Akan Lakukan Perlawanan

BACA JUGA:2 Sub Holding Perkebunan Akan Segera Terbentuk: Palmco Dan Supportingco

Media gathering ini dibuka langsung oleh General Manager (GM) Swiss-Belhotel Jambi Ivan Bakara.

Hadir pula berbagai organisasi Pers yang ada di Provinsi Jambi di antaranya Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jambi, Ikatan Wartawan Online (IWO), Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) dan Asosiasi Media Siber dan Online (Amsindo).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: