Viral Warga Buluran Kenali Tanam Pisang di Tengah Jalan, Camat Telanaipura: Mereka Mau Dilihat Pihak Provinsi
Jalan rusak di Buluran Kenali ditanami pisang-Ist/jambi-independent.co.id -
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Geram dengan kondisi jalan rusak tak kunjung diperbaiki, warga tanami pohon pisang di Jalan Buluran Kenali, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, pada Selasa 4 April 2023.
Hal ini dibenarkan oleh Camat Telanaipura, Hartono.
Dirinya mengatakan, aksi penanaman pohon pisang di kawasan Buluran Kenali itu, lantaran warga geram jalan rusak tak kunjung diperbaiki.
Hartono mengatakan, jalan rusak tersebut merupakan kewenangan Pemerintah Provinsi Jambi.
BACA JUGA:Beraksi Gunakan Senjata Api, Polres Bungo Berhasil Tangkap Pelaku Curas
"Itu jalan kewenangan Pemprov Jambi, warga tanami pohon pisang di tengah jalan, karena geram sudah lama tidak diperbaiki," katanya.
Terkait hal itu, Hartono mengaku pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas PUPR Provinsi Jambi.
"Kita sudah komunikasi, dan informasi dari Kabidnya bakal dikerjakan dalam minggu ini, karena baru selesai tender," ujarnya.
Dirinya mengatakan, bahwa hal ini juga sudah disampaikan kepada warga sekitar, melalui Lurah Buluran Kenali.
BACA JUGA:Ini 5 Aksesoris Resmi New Honda ADV 160, Bikin Tampil Makin Keren dan Gagah
BACA JUGA:Begini Tips Aman dari PLN Gunakan Listrik Selama Ramadhan
"Lewat lurah, tadi sudah kita sampaikan kalau jalan itu baru selesai tender dan akan diperbaiki dalam minggu ini," ujar Hartono.
Namun memang, dirinya mengatakan warga belum membuka pohon pisang yang ditanami itu, karena ingin pihak Pemerintah Provinsi Jambi melihat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: warga buluran kenali tanam pisang di jalan rusak