Ternyata, Ini Ciri Penghuni Surga, Manusia Penuh Iri Dengki Jauh-jauh Deh!

Ternyata, Ini Ciri Penghuni Surga, Manusia Penuh Iri Dengki Jauh-jauh Deh!

Ilustrasi ciri penghuni surga.-pixabay/jambi-independent.co.id-Pixabay

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Mau tahu seperti apa penghuni surga itu? Seperti apa ciri penghuni surga?

Sebuah riwayat dari Anas ibn Malik mengisyaratkan ciri penghuni surga.

Beliau mengatakan, “Ketika kami sedang duduk-duduk bersama Rasulullah SAW, tiba-tiba beliau bersabda, sebentar lagi akan datang seorang laki-laki penghuni Surga. Kemudian seorang laki-laki dari Anshar lewat di hadapan mereka sementara bekas air wudhu masih membasahi jenggotnya, sedangkan tangan kirinya menenteng sandal," kata dia.

BACA JUGA:Ini Hukum Patungan Kurban Menurut Buya Yahya

BACA JUGA:Inilah 10 Golongan Wanita yang Bakal Terusir dari Surga, Semoga Kita Tidak Termasuk

Esok harinya Nabi Muhammad SAW bersabda lagi, "Akan lewat di hadapan kalian seorang laki-laki penghuni Surga". Kemudian muncul lelaki kemarin dengan kondisi persis seperti hari sebelumnya.

Besok harinya lagi Rasulullah Saw bersabda, "Akan lewat di hadapan kalian seorang lelaki penghuni Surga!!".

Tidak berapa lama kemudian orang itu masuk sebagaimana kondisi sebelumnya; bekas air wudhu masih memenuhi jenggotnya, sedangkan tangan kirinya menenteng sandal .

Setelah itu Rasulullah SAWI bangkit dari tempat duduknya.

BACA JUGA:Ini 6 Tips Masuk Surga dari Gus Baha, Simak Sekarang dan Amalkan!

BACA JUGA:BREAKING NEWS : Laka Maut di Jalan Lintas Jambi Muarasabak, 1 Pengendara Meninggal Dunia

Sementara Abdullah ibn Amr ibn Ash mengikuti lelaki tersebut, lalu ia berkata kepada lelaki tersebut, "Aku sedang punya masalah dengan orang tuaku, aku berjanji tidak akan pulang ke rumah selama tiga hari. Jika engkau mengijinkan, maka aku akan menginap di rumahmu untuk memenuhi sumpahku itu".

Dia menjawab, "Silahkan!"

Anas berkata, setelah  menginap tiga hari tiga malam di rumah lelaki tersebut, Amr bin Ash tidak pernah mendapatinya sedang qiyamul lail, hanya saja tiap kali terjaga dari tidurnya ia membaca dzikir dan takbir hingga menjelang subuh. Kemudian mengambil air wudhu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: