PetroChina Jabung Mulai Sosialisasi Survei Seismik 2023

PetroChina Jabung Mulai Sosialisasi Survei Seismik 2023

PetroChina Jabung Mulai Sosialisasi Survei Seismik 2023 -ist/jambi-independent.co.id-

BACA JUGA:7 Aplikasi Pinjol yang Bisa Cair ke DANA dan OVO Hanya dalam Hitungan Menit, Gak Perlu Rekening Bank!

Di antara KKKS lainnya, PetroChina berada di peringkat ketujuh untuk produksi minyak dan kondensat, serta peringkat kesembilan produksi dan salur gas bumi.

Sebagai bagian dari KKKS yang beroperasi di Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Tanjung Jabung Timur, PCJL juga turut berkontribusi melalui Dana Bagi Hasil Minyak dan Gas Bumi (DBH Migas) kepada daerah.

Tahun 2023, DBH Migas untuk Tanjung Jabung Timur mencapai Rp 67.521.460.000, sementara DBH Migas untuk Kabupaten Tanjung Jabung Barat mencapai Rp. 248.195.883.000. 

Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Sumbagsel, Safe’I, dalam kegiatan sosialisasi menyampaikan bahwa kegiatan seismik 2D & 3D ini dilakukan sebagai langkah awal dalam kegiatan eksplorasi.

BACA JUGA:Management Area Sumatera Hadir Melayani Langsung Pelanggan di Hari Pelanggan Nasional

BACA JUGA:Kebanyakan Janji Palsu, Ini 4 Zodiak Sulit Dipegang Kata Katanya, Banyak Bohongnya

Ini dibutuhkan guna mengetahui potensi migas yang ada, agar kebutuhan energi yang dibutuhkan bangsa ini dapat semaksimal mungkin dipenuhi, dimana kontribusi produksi dari Wilayah Kerja Jabung sangat penting dalam upaya mencapai visi 1 juta barel per hari (BOPD) dan gas 12 miliar kaki kubik per hari (BSCFD) pada tahun 2030. 

”Kegiatan seismik adalah bagian dari investasi di eksplorasi untuk dapat menemukan potensi-potensi cadangan migas yang baru. Oleh karenanya, eksplorasi menjadi kunci untuk mewujudkan produksi migas secara berkelanjutan," kata Sfe'i.

Di tahun 2013 lanjutnya, rencana investasi eksplorasi mencapai US$ 1,7 miliar atau meningkat 112% dibandingkan tahun lalu, yang menunjukkan kerja keras dan keseriusan SKK Migas dan KKKS untuk mencari cadangan migas baru. 

SKK Migas memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kerja keras seluruh insan hulu migas, khususnya dukungan dari Pemkab Tanjab Timur, Kodim 0419/Tanjung Jabung, Polres Tanjab Timur, serta seluruh stakeholder hulu migas lainnya, dalam upaya-upayanya yang telah dilakukan dalam mendukung tercapainya target produksi migas di tahun 2023.

BACA JUGA:Lahan Konsesi PT ABT di Kecamatan Sumay Kabupaten Tebo Terbakar, Polisi Buru Pelaku

BACA JUGA:Kota Jambi Berasap, Segini Jarak Pandang di Bandara Sultan Thaha Jambi Hari Ini Selasa 5 September 2023 

Selanjutnya ia juga menegaskan bahwa dukungan penuh dari Bupati Tanjung Jabung Timur serta jajaran pemerintahan, Dandim 0419/Tanjung Jabung, Kapolres Tanjung Jabung Timur dan juga masyarakat sangat diperlukan untuk optimalisasi berjalannya kegiatan industri hulu migas termasuk kegiatan yang dilakukan oleh KKKS Petrochina.

Kegiatan ini merupakan usaha yang sangat penting dilakukan demi menjaga ketahanan energi nasional, karena keberhasilan industri hulu migas adalah keberhasilan semua pihak. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: