Seimbang dan Tak Berat Sebelah, Ini Tips Mengatur Keuangan dengan Bijak dan Cerdas

Seimbang dan Tak Berat Sebelah, Ini Tips Mengatur Keuangan dengan Bijak dan Cerdas

Mengatur keuangan dengan bijak dan cerdas -Foto : ilustrasi-Net

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Ini tips mengatur keuangan dengan bijak dan cerdas. Mengelola dan mengatur keuangan bukanlah perkara mudah. Jika Anda tidak pandai mengatur keuangan dengan baik,maka Anda akan mengalami kesulitan keuangan.

Jika saat Anda mendapatkan uang yang lebih banyak dari biasanya, maka sebaiknya Anda kelola dengan baik. Mana dan berapa uang yang harus Anda simpan, dijadikan sebagai investasi, dibelikan ke barang terbentu ataupun digunakan untuk hal hal bersifat entertainment.

Biasakan untuk mengatur keuangan dengan perhitungan yang tepat dan realistis, di mana penghasilan sebanding dengan pengeluaran. Cara mengatur keuangan pribadi seperti ini akan memungkinkan semua kebutuhan terpenuhi dengan baik, dan berbagai tujuan keuangan juga bisa tercapai dengan tepat sasaran. 

Berikut tips mengatur keuangan dengan bijak dan cerdas

BACA JUGA:7 Alasan Mengapa Logam Mulia Cocok untuk Investasi

BACA JUGA:Anak Asuh Stunting Dapat Bantuan dari Bappeda Muaro Jambi

1. Prioritaskan Kebutuhan 

Masih berkaitan dengan poin di atas, pastikan untuk selalu memprioritaskan kebutuhan, daripada berbagai keinginan. Penting untuk memahami perbedaan kebutuhan dan juga keinginan ini sejak awal, agar bisa lebih bijak dalam mengeluarkan uang. 

Cara mengatur keuangan pribadi maupun rumah tangga akan jauh lebih mudah, jika sejak awal telah memahami dengan baik apa saja yang benar-benar harus dipenuhi. Buatlah catatan belanja bulanan yang tepat dan patuhi dengan baik, agar pengeluaran bisa selalu terkontrol sepanjang waktu. 

2. Manfaatkan Kartu Kredit dan Promo Belanja dengan Bijak 

Cara mengatur keuangan rumah tangga agar tidak boros berikutnya adalah dengan belanja hemat. Manfaatkan kartu kredit untuk mendapatkan diskon maupun cashback yang bisa menghemat pengeluaran bulanan. Biasanya kartu kredit akan menawarkan banyak promo di supermarket atau bahkan e-commerce. 

Selain itu, cek juga promo belanja yang ada di toko online maupun supermarket langganan, agar pengeluaran bulanan bisa ditekan. Lakukan pembelanjaan secara berkala dan tidak terlalu sering, agar pengeluaran bisa ditekan. Gunakan kartu kredit dengan bijak, sehingga pembelian yang tidak penting bisa dihindari. 

BACA JUGA:Anak Asuh Stunting Dapat Bantuan dari Bappeda Muaro Jambi

BACA JUGA:Dinkes Provinsi Adakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Program Prioritas Bidang Kesehatan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: