Universitas Muara Bungo Sukses Gelar Wisuda XV Program Sarjana

Universitas Muara Bungo Sukses Gelar Wisuda XV Program Sarjana

Wisuda XV Program Sarjana--

MUARA BUNGO, JAMBI -INDEPENDENT.CO.ID-Universitas Muara Bungo (UMB) kembali menggelar dengan sukses acara wisuda XV program sarjana semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Acara berlangsung meriah di gedung Ballroom Semagi Hotel pada Kamis, 16 November 2023.

Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Pembina Yayasan Pendidikan Mandiri Muara Bungo dan anggota DPR RI Komisi IX, Drs H. Zulfikar Achmad. Hadir pula Bupati Bungo H. Mashuri, Ketua Yayasan Pendidikan Mandiri Bungo H. Andriansyah SE, M.Si, Rektor Universitas Muara Bungo Dr. Ir Supriyono MP, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah X, Wakil Rektor, Dekan, dosen, serta Civitas Akademika UMB, dan tamu undangan lainnya.

Rektor UMB, Dr. Ir Supriyono, M.P, menyampaikan bahwa sebanyak 220 lulusan diwisuda pada periode tahun ajaran 2023/2024. Lulusan tersebut berasal dari berbagai program studi, termasuk ilmu pemerintahan, peternakan, sastra Inggris, hukum, Agri bisnis, dan agro teknologi.

"Kami berharap para anak-anak wisudawan kami bisa mandiri dan bekerja dengan baik. Setelah wisuda, silahturahmi diharapkan tetap terjalin," ungkap Supriyono.

BACA JUGA:Urutan Shio yang Mudah Dapat Keuntungan Lewat Bisnis, Keuangannya Bikin Iri

BACA JUGA:Sidang Sengketa Partai PBB dan KPUD Muaro Jambi Terus Berlanjut

Supriyono juga menambahkan bahwa Universitas muara Bungo memiliki harapan besar untuk masa depannya. Target kedepan termasuk penambahan program studi dan izin untuk program magister manajemen, serta magister pertanian. Saat ini, UMB sudah memiliki 4 doktor, dan tinggal satu lagi insyaallah yang belum tercukupi. Kita sekarang genjot Gedung baru juga menjadi fokus perhatian, dengan rencana penyelesaian finishing pada semester ini, dan diharapkan dapat difungsikan pada awal bulan Maret 2024.

Dengan kesuksesan wisuda dan visi kedepannya, Universitas Muara Bungo semakin meneguhkan eksistensinya sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen terhadap pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: