Kapal Bendera Malaysia Tabrak Intek PDAM Tirta Muaro Jambi, Ini Kata Dirut

Kapal Bendera Malaysia Tabrak Intek PDAM Tirta Muaro Jambi, Ini Kata Dirut

Kondisi intek PDAM Muaro Jambi yang ditabrak kapal bendera Malaysia.-ist/jambi-independent.co.id-

MUARO JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Intek PDAM Tirta MUARO JAMBI yang berada di Desa Kunangan Kecamatan Taman Rajo Kabupaten MUARO JAMBI ditabrak kapal batu bara bendera Malaysia pada Selasa 26 Desember 2023 pagi tadi. 

Akibat kejadian itu, Intek PDAM Tirta Muaro Jambi, remuk. Hal ini menyebabkan pasokan air bersih di kawasan Kecamatan Taman Rajo terhenti. 

Direktur Utama (Dirut) PDAM Muaro Jambi Elis Persada saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. 

"Ya benar, Intek PDAM yang di Kunangan Unit Talang Duku ditabrak Kapal Tongkang Batubara berbendera Malaysia," ucapnya. 

BACA JUGA:Jangan Digosok! Ini Cara Benar Menangani Mata Kelilipan

BACA JUGA:6 Penyebab Manusia Sering Lupa, Begini Cara Ampuh Mengatasinya

Elis Persada menyebutkan pada Selasa 26 Desember 2023 sore tadi, dirinya didampingi Kepala Unit PDAM Tirta Talang Duku dan juga perwakilan pihak perusahaan sudah melakukan pertemuan. 

"Tadi sore jelang malam kami sudah bertemu dengan pihak perusahaan yang diwakili oleh Pak Haikal selaku yang dikuasakan oleh pihak perusahaan untuk mengurusi persoalan ini," ucapnya. 

Katanya, dalam pertemuan itu, pihak perusahaan bersedia memperbaiki semua kerusakan hingga seperti sedia kala. 

"Intinya dalam pertemuan tadi mereka siap bertanggung jawab dan memperbaiki semua kerusakan seperti sedia kala," ujarnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: