Hadiri Resepsi Pernikahan Anak Gubernur Jambi, HAR dan Istri Diserbu Warga untuk Foto Bersama

Hadiri Resepsi Pernikahan Anak Gubernur Jambi, HAR dan Istri Diserbu Warga untuk Foto Bersama

HAR dan Istri hadiri pernikahan anak Gubernur Jambi, Al Haris-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - Bakal calon Wali Kota Jambi H A Rahman (HAR) ikut merasakan kebahagiaan atas pernikahan  dr Esy Risdianti dengan M Iqbal.

dr Esy Risdianti adalah putri sulung Gubernur Jambi Al Haris dan Hj Hesnidar. 

Sabtu 20 April 2024, H A Rahman bersama istri Hj Winda Bachtiar ikut menghadiri langsung resepsi pernikahan yang digelar di gedung RCC Broni, Kota Jambi tersebut.

Mengenakan pakaian warna biru Nasdem, H A Rahman beserta istri jug mengenakan pakaian senada, HAR beserta istri tampak kompak dan serasi.

BACA JUGA:Daftar HP dengan Harga Rp 1 Jutaan, Ada Infinix hingga Xiaomi

BACA JUGA:Budi Setiawan Ungkapkan Niat Maju Pilwako saat Halal Bihalal, Warga Sambut Antusias

Betapa tidak pasangan suami istri ini mengenakan seragam pakaian warna biru mirip lambang partai Nasdem. Pakaian ini adalah songket berwarna biru khas Melayu Jambi. 

"Alhamdulillah saya dan istri bisa memenuhi undangan menghadiri pernikahan anak Gubernur Jambi Al Haris," kata H A Rahman.

HAR turut mendoakan agar kedua mempelai hidup berbahagia dan diberikan momongam yang soleh dan solehah.

"Kita mendoakan agar kedua mempelai yakni Ananda Esi dan Ananda Iqbal dapat menjalankan rumah tangga yang sakinah, mawaddah dan warahmah," ujarnya. 

BACA JUGA:Banjir Promo! Daftar HP Oppo 2024: Ada Oppo A18, Oppo A38, Oppo A78, Oppo A58 hingga Oppo A98

BACA JUGA:HP Oppo A18 Turun Harga di Bulan April 2024, Cek Disini Spesifikasinya

Menarikanya, usai HAR dan istri selepas bersalam dan foto bersama dengan pasangan pengantin dan Gubernur Jambi, HAR dan istri diserbu pengunjung untuk diminta foto bersama pula. 

HAR dan istri melayani dengan senyuman dari masyarakat yang hadir di acara tersebut untuk berfoto bersama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: