Hari Pertama Sekolah, Jalan Macet hingga Siswa Berebut Kursi, Orang Tua : Tetap Semangat!!
Suasana hari pertama sekolah -Foto : Jambi Independent -Jambi-independent.co.id
JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Setelah satu bulan libur panjang, hari ini, Senin 15 Juli 2024 menjadi hari pertama masuk sekolah bagi para siswa SD,SMP hingga SMA.
Tak hanya para siswa yang sibuk, orang tua pun kembali disibukkan dengan aktivitas menyiapkan keperluan sekolah anak dan mengantar anak ke sekolah.
Ada banyak pemandangan menarik pada hari pertama masuk sekolah. Beberapa siswa terlihat begitu bersemangat memulai hari pertama sekolah. Sebab kembali bertemu teman teman yang sudah satu bulan yak bersua.
Namun, beberapa juga masih terlihat beberapa kali menguap karena harus kembali bangun pagi setelah satu bulan bisa bangun sedikit siang.
BACA JUGA:Terpuruk Akibat Sistem Zonasi di PPDB, 8 SMP Swasta Ini Terpaksa Tutup, Ini Daftarnya
Selain itu, pada hari pertama sekolah terlihat suasana jalan yang kembali macet. Terutama di beberapa titik lokasi sekolah yang berdekatan.
Sebut saja wilayah Telanaipura di mana ada 3 sekolah yang berdekatan seperti SD 66, yang berada percis di depan SMP 17 dan bersebelahan dengan SMKN 1 Kota Jambi.
Juga di kawasan SMPN 17 yang bersebelahan dengan SMA 5 dan MAL Model Jambi.
Juga di kawasan Simpang Kawat Kota Jambi di mana ada SMPN 11 Kota Jambi yang bersebelahan dengan Al Falah.
"Kalau hari pertama sekolah pastinya macet di mana mana. Banyak orang tua yang mengantar anaknya hingga menunggu terutama bagi anak yang baru masuk kelas 1,"ujar Ita salah seorang orang tua saat mengantar anaknya ke sekolah.
BACA JUGA:Bikin Betah dan Tak Mau Pulang, Ini 10 Kota Terindah di Indonesia Tahun 2024
BACA JUGA:Gak Kapok, Berawal dari Pemakai, Mantan Anggota DPRD Jadi Bandar Narkoba, Auto Kena Tangkap
Namun meski begitu, anak anak pastinya kembali bersemangat untuk ke sekolah. Sebab, bisa bertemu kembali dengan guru dan teman teman. "Pastinya anak anak tetap semangat untuk belajar dan kembali ke sekolah. Kita orang tua juga tidak kalah semangat,"bebernya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: