Produksi Terbatas, Samsung rilis Galaxy Z Flip 6 Edisi Doraemon

Produksi Terbatas, Samsung rilis Galaxy Z Flip 6 Edisi Doraemon

Samsung edisi Doraemon yang diproduksi dengan jumlah terbatas -Foto : ilustrasi-Net

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Anda yang suka dengan produk Samsung, ada kabar terbaru nih. Samsung yang merupakan raksasa teknologi asal Korea Selatan ini meluncurkan produk terbarunya 

Adalah Samsung Galaxy Z Flip 6 edisi Doraemon di Hong Kong. Hanya saja, produk ini diproduksi dengan jumlah yang terbatas. Sehingga jika Anda memang ingin memilikinya, harus segera memesannya sesegera mungkin.

Samsung Galaxy Z Flip 6 menawarkan warna biru muda, sama seperti ropot kuning tersebut.

Ponsel itu juga dilengkapi tema khusus Doraemon mulai dari animasi, lockscreen, homescreen, hingga ikon-ikon aplikasi yang disesuaikan.

BACA JUGA:Sekda Muaro Jambi Hadiri Tabligh Akbar dan Do'a Bersama Peluncuran Pilkada Serentak 2024

BACA JUGA:Ini Visi Bacalon Wali Kota Jambi H Abdul Rahman

Samsung meluncurkan Ponsel lipat edisi Doraemon itu hadir dalam rangka merayakan pameran 100 persen Doraemo & Friends.

Edisi terbatas itu hanya tersedia 800 set saja. Alhasil, perangkat itu menjadi barang koleksi untuk penggamar karakter asal Jepang tersebut.

Tidak hanya unit ponsel bertemakan Doraemon, edisi khusus itu juga mengemas dudukan ponsel bertema Doraemon yang menampilkan desain magnetik, sehingga dapat menopang telepon dengan aman.

Untuk melengkapi paket, ada juga casing flipsuit bertema Doraemon yang dapat melindungi ponsel dengan sentuhan unik.

BACA JUGA:Pasca Penutupan PPDB Online, SMP Negeri di Kabupaten Bungo Penuh, SD Masih Kekurangan Siswa

BACA JUGA:Mahasiswi Loncat dari Lantai 12 Gedung Mahligai Jambi, Rektor: UIN STS Jambi Sangat Berduka dan Kehilangan

Produk ini sudah dapat dipesan secara pre-order di Hong Kong dengan banderol 10.698 dolar Hong Kong atau setara Rp 22,1 jutaan untuk ponsel dengan RAM 12 GB dan ROM 512 GB.

Pembeli pre-order juga akan menerima tas jinjing Doraemon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: