Ini Profil Sawaluddin, Calon Wakil Bupati Muaro Jambi yang Maju Mendampingi Zuwanda
Sawaluddin--
MUARO JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) MUARO JAMBI 2024 semakin menarik dengan hadirnya sejumlah kandidat baru, termasuk dari kalangan pemuda.
Salah satu tokoh muda yang mencuri perhatian adalah Sawaluddin, calon wakil Bupati Muaro Jambi yang berpasangan dengan Zuwanda.
Mereka membawa program utama “Lumbung Pangan Rakyat” dengan visi besar menjadikan Muaro Jambi sebagai daerah yang unggul, maju, mandiri, dan berdaya saing.
Latar Belakang dan Kehidupan Pribadi
Sawaluddin lahir pada 28 Juni 1990 di Desa Rantau Panjang, Kecamatan Kumpeh, Kabupaten Muaro Jambi.
BACA JUGA:Harga Sawit Jambi Periode 4-10 Oktober 2024 Naik, Ini Detail Harganya
BACA JUGA:Tinjau Tembok Roboh, Pj Wali Kota: Segera Ditangani Karena Akses Jalan Masyarakat
Ia berasal dari keluarga sederhana, anak dari pasangan H. Halik dan Hj. Asiah, dan merupakan salah satu dari 14 bersaudara.
Meskipun kedua orang tuanya telah meninggal ketika ia masih bersekolah, Sawaluddin terus mendapatkan dukungan penuh dari saudara-saudaranya.
Dukungan keluarga inilah yang memotivasi dan menguatkan niatnya untuk terjun ke dunia politik.
“Dukungan moral dan materi dari keluarga, serta doa mereka, sangat berarti bagi saya. Itulah yang membuat saya mantap untuk maju sebagai calon kepala daerah,” ujar Sawaluddin.
BACA JUGA:Begini Kronologis Penangkapan Salah Satu Pembunuh Sopir Mobil Rental Asal Kualatungkal
Motivasi Maju dalam Pilkada Muaro Jambi 2024
Keputusan Sawaluddin untuk terjun ke kancah politik tidak diambil secara spontan.
Ia mengaku terdorong oleh dukungan kuat dari keluarga, teman, dan koleganya, serta dorongan dari partai politik yang mengusungnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: