Hukum Bersedekah atas Nama Orang yang Meninggal
Ilustrasi Sedekah--Pixabay.com
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sedekah merupakan amalan ringan yang memiliki keutamaan besar dalam Islam. Dalam beberapa hadits, Rasulullah SAW sangat menganjurkan umatnya untuk bersedekah. Salah satu hadits yang menegaskan hal ini berbunyi:
“Hendaknya engkau bersedekah saat engkau masih sehat dan mencintai kehidupan, dan jangan menundanya hingga ruh berada di tenggorokanmu” (HR Muslim).
Bukan hanya dianjurkan dalam hadits, Al-Qur’an juga mengajarkan pentingnya bersedekah, seperti disebutkan dalam Surat Ali Imran ayat 92, yang menegaskan bahwa seseorang tidak akan mencapai kebaikan sempurna sebelum menginfakkan harta yang ia cintai.
لَنْ تَنَالُوا الْبِرَّ حَتّٰى تُنْفِقُوْا مِمَّا تُحِبُّوْنَ ۗوَمَا تُنْفِقُوْا مِنْ شَيْءٍ فَاِنَّ اللّٰهَ بِهٖ عَلِيْمٌ ٩٢
Artinya: "Kamu sekali-kali tidak akan memperoleh kebajikan (yang sempurna) sebelum kamu menginfakkan sebagian harta yang kamu cintai. Apa pun yang kamu infakkan, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui tentangnya."
Ayat ini mengajarkan bahwa sedekah adalah amalan yang menunjukkan ketulusan hati. Lalu apa hukum Bersedekah atas Nama Orang yang Sudah Meninggal?
BACA JUGA:Komunitas Jawa di Kota Jambi Dukung H Abdul Rahman dan H Andi Muhammad Guntur di Pilwako Jambi 2024
BACA JUGA:Investasi Berkelanjutan di Tanah Air Terus Bertumbuh, PLN Siap Layani Kebutuhan Energi Bersih
Bersedekah biasanya dilakukan oleh orang yang masih hidup untuk membantu mereka yang membutuhkan.
Namun, bagaimana jika sedekah dilakukan atas nama orang yang telah meninggal? Apakah pahala dari amalan tersebut bisa sampai kepada si mayit?
Menurut Syekh Ibnu 'Utsaimin, sedekah atas nama orang yang sudah meninggal adalah hal yang dibenarkan dalam Islam.
Hadits yang berbunyi, “Apabila manusia meninggal dunia, maka putuslah amalnya kecuali tiga: sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat, atau anak shaleh yang mendoakannya,” (HR Muslim) mengajarkan bahwa amal orang yang meninggal akan terputus kecuali beberapa hal.
Namun, ini tidak berarti bahwa pahala dari amalan orang lain tidak bisa sampai kepada orang yang telah meninggal.
BACA JUGA:Hadiri Pelantikan Relawan PKS, BBS Angkat Isu Kesehatan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: