Maulana-Diza Siapkan Visi Pro Rakyat, untuk Jambi Bahagia di Pilwako 2024

Maulana-Diza Siapkan Visi Pro Rakyat, untuk Jambi Bahagia di Pilwako 2024

Maulana-Diza Siapkan Visi Pro Rakyat--

JAMBI - JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Calon Wali Kota Jambi, Dr dr H Maulana, MKM. bersama calon Wakil Wali Kota Jambi Diza Hazra Aljosha, SE, MA memiliki komitmen besar untuk memajukan pembangunan Kota Jambi yang lebih sejahtera.

Dari segi sumber daya manusia hingga pemerataan pembangunan di tingkat RT, komitmen ini terlihat jelas dalam visi dan misi yang diusung oleh Maulana-Diza dalam Pilwako Jambi 2024.

Pasangan calon nomor urut 1 ini memiliki visi pro rakyat untuk menjadikan Kota Jambi sebagai pusat perdagangan dan jasa yang bersih, aman, harmonis, agamis, inovatif, dan sejahtera, dengan tagline "Kota Jambi Bahagia."

Diza, calon wakil wali kota, menjelaskan bahwa mereka memiliki lima misi utama yang ingin diwujudkan untuk ‘Tanah Pilih Pusako Betuah’ jika terpilih.

BACA JUGA:Sering Terkena Scam Dan Phising? Ini Cara Mengindarinya

BACA JUGA:Toy Story 5 Tayang Di Tahun 2025, Ini Review Filmnya

“Misi pertama adalah penguatan pengelolaan infrastruktur dan lingkungan hidup yang merata, berkualitas, dan berkelanjutan. Misi kedua adalah penguatan ketertiban dan ketentraman lingkungan serta partisipasi masyarakat dalam pembangunan,” kata  Diza.

“Misi ketiga adalah penguatan kapasitas ekonomi perkotaan. Misi keempat adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia, dan misi terakhir adalah penguatan tata kelola pemerintahan yang baik,” ujar Diza.

Maulana menambahkan bahwa, untuk mencapai visi dan misi tersebut, mereka akan mengawali dengan memahami kondisi eksisting permasalahan di Kota Jambi, termasuk angka pengangguran yang masih di atas 8% dan angka kemiskinan yang mencapai 8,27%.

 Selain itu, mereka akan mendorong pertumbuhan ekonomi untuk menekan inflasi dan menyediakan ruang terbuka hijau bagi masyarakat.

BACA JUGA:Simak Review Film The Batman Part II Ini, Dijamin Seru Loh!

BACA JUGA:Satu Dekade HMC, Karya Modifikator Honda Semakin Kompetitif

“Menghadapi lebih dari 52% generasi milenial dan Gen Z, kami akan memberikan ruang bagi anak-anak muda untuk berinovasi dan mengembangkan potensi diri mereka. Oleh karena itu, kami akan memprioritaskan 11 program unggulan,” tambah Maulana.

Diza menyebutkan 11 program unggulan tersebut, antara lain Kartu Bahagia, Kampung Bahagia, Balai Kerja Tematik, dan Bank Harkat, yang merupakan bantuan kelompok usaha masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: