Gubernur Al Haris Apresiasi DPRD Provinsi Jambi atas Penetapan APBD 2025
Gubernur Al Haris Apresiasi DPRD Provinsi Jambi atas Penetapan APBD 2025--
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH, mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi atas kerja keras mereka dalam pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025. Meski prosesnya berlangsung alot dan penuh dinamika, Gubernur Al Haris mengapresiasi pencapaian kesepakatan yang berhasil diraih tepat waktu.
Hal ini disampaikan oleh Gubernur Al Haris dalam Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jambi, yang membahas Penetapan Program Pembentukan Peraturan Daerah Tahun 2025 dan Ranperda APBD 2025. Rapat tersebut berlangsung di Ruang Utama DPRD Provinsi Jambi, Jumat (29 November 2024
Gubernur mengakui bahwa pembahasan APBD sering diwarnai perdebatan yang tajam, mencerminkan dinamika yang kompleks dalam merumuskan kebijakan pembangunan. “Walaupun proses pembahasan cukup menguras energi dan waktu, syukur Alhamdulillah hari ini telah diambil keputusan Dewan terhadap Ranperda APBD Tahun Anggaran 2025. Tahapan ini bisa kita selesaikan dengan baik dan tepat waktu,” ungkapnya.
Ia menambahkan bahwa dinamika dalam pembahasan tersebut adalah cerminan kepedulian bersama terhadap pembangunan Jambi. “Kami sangat memahami banyaknya kebutuhan pembangunan yang harus dilaksanakan, terutama di tengah kewajiban mandatory spending, termasuk pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM),” jelasnya.
BACA JUGA:Laki-laki Tidak Bercerita: Toxic Masculinity atau Hegemonic Masculinity?
BACA JUGA:Leukemia: Mengenal Penyakit Kanker Darah dan Upaya Penanganannya
Gubernur Al Haris mengajak semua pihak, baik DPRD maupun Pemerintah Provinsi, untuk terus menjaga hubungan harmonis dan meningkatkan kemitraan. Hal ini penting demi terwujudnya pembangunan yang merata dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Jambi.
“Mari bersama-sama kita bangun Provinsi Jambi ini dengan kebersamaan. Sepanjang aturan tidak kita langgar, kerjanya jelas, dan anggaran tersedia, kita kerjakan bersama untuk kemajuan wilayah masing-masing,” imbaunya.
Gubernur juga berharap hubungan antara DPRD dan Pemprov Jambi dapat terus berjalan harmonis, agar setiap tantangan yang muncul dalam pelaksanaan pembangunan dapat diselesaikan secara arif dan bijaksana.
Dalam penutupnya, Gubernur Al Haris menegaskan pentingnya semangat kemitraan untuk memastikan pembangunan yang dilakukan benar-benar memberikan manfaat besar bagi kesejahteraan masyarakat. “Pembangunan yang dilaksanakan harus memiliki nilai manfaat yang sebesar-besarnya untuk masyarakat Jambi,” pungkasnya.
BACA JUGA:Leukemia: Mengenal Penyakit Kanker Darah dan Upaya Penanganannya
BACA JUGA: PSU di Kota Sungai Penuh, Dansat Brimob Polda Jambi: Personel Sudah Standby
Rapat ini menandai langkah penting dalam pelaksanaan visi dan misi pembangunan Provinsi Jambi, yang diharapkan dapat membawa dampak positif bagi seluruh masyarakat di wilayah tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: