Seorang Staf Ditangkap Polisi, Sekwan DPRD Sarolangun Angkat Bicara

Seorang Staf Ditangkap Polisi, Sekwan DPRD Sarolangun Angkat Bicara

SAROLANGUN, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sekretaris DPRD Sarolangun, Efrianto angka bicara terkait salah satu pegawai di DPRD Sarolangun Dicokok Polisi.

"Iyo memang ado, tapi waktu kejadian sayo sedang di Polres. Jadi kurang tahu kronologisnya sepeti apo," katanya, Sabtu 23 April 2022.

"Kalau saya tanya ke istrinya, katanya soal penipuan CPNS tu lah. Kasusnya sudah lama itu," ungkapnya.

Lanjut dia, soal penangkapan itu, pihaknya belum bisa mengambil tindakan. Pasalnya, hingga hari ini belum ada laporan yang masuk mengenai kelanjutan kasus tersebut.

Baca juga: Terjerat Kasus Penipuan, Oknum ASN di DPRD Sarolangun Dicokok Kepolisian Bengkulu

Baca juga: Menjamin Perumahan Prajurit TNI AD, Korem 042/Gapu Gelar Sosialisasi TWP dan KPR

"Kita masuk menunggu proses hukum selanjutnya, berkas pindahannya mesti di lengkapi dulu dan kita juga masih nunggu proses hukumnya," tukasnya

Perlu diketahui belum lama ini, beredar informasi adanya salah satu oknum ASN lingkungan Pemkab Sarolangun yang berdinas di DPRD Sarolangun diringkus Kepolisian.

Informasi yang didapat, oknum tersebut berinisial ER (54). "Yang bersangkutan ini dinas di bagian Staf Humas Sekretariat DPRD Kabupaten Sarolangun, sebelumnya di Kabupaten Kaur di Bidang Mutasi," kata sumber Jambi-Independent.co.id yang tak ingin disebut namanya, Sabtu 23 April 2022.

Oknum ASN tersebut diketahui terjerat kasus penipuan. Sementara korbannya merupakan warga Kabupaten Kaur, Bengkulu.

Baca juga: Arus Mudik dan Balik Lebaran, Jasa Marga Targetkan Pendapatan Tol 27,3 persen

Baca juga: M Said Didu Komentari Putusan Jokowi Larang Ekspor Minyak Goreng dan CPO, Ini Katanya

"Semua korban penipuannya itu di Kabupaten Kaur, kalau disini (Kabupaten Sarolangun) tidak ada," ucapnya.

Sementata itu, Kabid Mutasi BKPSDM Sarolangun, Kaprawi mengatakan, dirinya belum mengetahui informasi terkait adanya penangkapan terhadap ASN Pemkab Sarolangun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: