Jalan Rusak di RT 35 Kenali Besar, Warga: Musim Hujan Susah Dilewati

Jalan Rusak di RT 35 Kenali Besar, Warga: Musim Hujan Susah Dilewati

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Jalan rusak memang masih menjadi persoalan di Kota Jambi. Tak semua jalan di tengah kota nyaman untuk dilalui.

Salah satunya, di RT 35, Kelurahan Kenalibesar, Kecamatan Alambarajo. Jalan menuju ke kawasan Kampung Bugis tersebut tampak sudah tak teraspal.

Hanya tersisa bebatuan dan tanah, lantaran aspal sudah menipis bahkan memang tak terlihat lagi.

Padahal, jalan tersebut merupakan jalan yang dilalui banyak pengendara.

Baca Juga: Waspada, Ini 6 Efek Samping Makan Buah Mangga Berlebihan

Baca Juga: Sebanyak 100.051 Jamaah Haji Indonesia akan Diberangkatkan ke Tanah Suci

"Ini masih mending, jalannyo kering. Kalau lagi musim hujan, susah nian lewatnyo," ujar Eja, salah satu pengendara.

Dirinya mengatakan, meski jalan tersebut bukan satu-satunya akses, hanya saja cukup mengganggu jika dibiarkan terlalu lama rusak.

Terlebih, ada sebuah sarana pendidikan di kawasan jalan tersebut. "Di sano ado sekolah. Memang biso sih lewat jalan lain, muter. Tapi tetap bae, kan bikin macet dan dak difungsikan dengan baek jalannyo," ujar dia.

Sebagai pengendara, ia berharap agar jalan tersebut dapat tersentuh pembangunan. Sementara, ketua RT 35 saat dihubungi belum merespon, terkait kondisi jalan tersebut, apakah sudah diajukan atau belum.

Baca Juga: Musim Mudik Lebaran, Ini 3 Jenis Usaha yang Bakal Meraup Untung

Baca Juga: Puncak Arus Mudik Lebaran Sopir Travel dan Pengendara Diminta Lebih Waspada Berkendara

Sementara Lurah Kenalibesar, Mansur mengatakan bahwa memang masih ada titik jalan rusak yang menjadi perhatian. Beberapa di antaranya akan diperbaiki di tahun ini. Namun untuk di RT 35, kata dia belum dilakukan perbaikan.

"Ada beberapa titik RT akan dibangun jalan, namun untuk RT 35 belum," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: