Tingkatkan Silaturahmi, IMI Provinsi Jambi Berbagi Takjil di Bulan Ramadan

Tingkatkan Silaturahmi, IMI Provinsi Jambi Berbagi Takjil di Bulan Ramadan

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Di bulan yang penuh berkah ini, Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Jambi berbagai takjil di Kota Jambi, Rabu 13 April 2022.

Ada sebanyak 300 takjil yang dibagikan kepada masyarakat Kota Jambi. Bagi-bagi takjil dilakukan di Simpang Empat Jelutung, Kota Jambi.

Sasarannya kepada pejalan atau pengendara sepeda motor yang berhenti di lampu merah.

Ketua IMI Provinsi Jambi, Guntur Muchtar memerintahkan langsung anggotanya untuk berbagai di bulan ramadan yang penuh berkah ini.

BACA JUGA : Makan Nikmat di Klasik, Dapat Gratis Voucher Happy World

BACA JUGA : Ada Transformer di TPA Talanggulo Jambi? Ini Penampakannya

Kata dia, berbagai takjil ini untuk meningkatkan solidaritas kepada sesama. "Kita bagi-bagi takjil kepada masyarakat di bulan puasa untuk saling berbagi. Karena berbagi itu indah," kata dia.

Untuk takjil yang dibagikan, ada tiga varian kue dan satu gelas air minum dalam satu kotak yang dibagikan. Seperti Risol dan lain sebagainya.

Dia berharap, dengan berbagi takjil ini bisa menambah dan mempererat tali silaturahmi serta kebersamaan IMI Provinsi Jambi.

"Mudah-mudahan dengan ini kita bisa meningkatkan tali persaudaraan kita di bulan ramadan ini," sebutnya.

BACA JUGA : Sebut Anggaran Terbatas, Pacu Biduk di Sarolangun Tak Digelar Tahun Ini

BACA JUGA : Tangani Pasca Bencana, BPBD Kerinci Usulkan Rp 40 Miliar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: