Pasca Sidak Gubernur di SMA TT, Dewan Segera Panggil Kepala Sekolah
jambi-independent.co.id|
Selasa 08-02-2022,11:52 WIB
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kota Jambi, Jambi - Temuan Gubernur Jambi Al Haris di SMA TT pada Senin (7/2) malam, tentu mencoreng dunia pendidikan di Jambi.
Pasalnya, Al Haris menjumpai banyaknya tumpukan sampah di asrama SMA Titian Teras. Hal ini pun membuatnya berang. Menyikapi itu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Faisal Riza angkat bicara.
Kata dia, pihaknya akan memanggil kepala sekolah dan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi untuk menelusuri SMA TT, pasalnya banyak informasi negatif terkait SMA TT.
"Sayang sekali sekolah unggulan di Provinsi Jambi tak sesuai dengan yang diharapkan. Kalau tak mampu mengelola mundur saja kepala sekolahnya," tambahnya.
Kemudian dia meminta kepada Dinas Pendidikan Provinsi Jambi untuk mengevaluasi kepala sekolah SMA TT. Permasalahan harus diselesaikan dengan cepat.
"Nanti kita akan minta mereka mengevaluasi hal ini agar tak terjadi lagi," tandasnya. (slt)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: