Dalam Tiga Bulan, Ombudsman Jambi Terima Puluhan Aduan
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID-Sepanjang Januari hingga Maret 2022, Ombudsman RI Perwakilan Jambi telah menerima 97 aduan masyarakat.
Di mana yang teregistrasi sebanyak 41 aduan, teridiri dari 40 Aduan Masyarakat dan 1 Respon Cepat Ombudsman (RCO).
Sementara aduan lainnya berupa Surat Tembusan sebanyak 22 dan Konsultasi Non Aduan sebanyak 34. Aduan tersebut disampaikan melalui beberapa saluran pengaduan yaitu surat, whatsApp, datang langsung, telepon dan media sosial.
“Aduan dengan surat terdapat 36 aduan, WhatsApp 30 aduan, datang langsung sebanyak 28 aduan, telepon sebanyak 2 dan media sosial sebanyak 1,” kata Kepala Ombudsman RI Perwakilan Jambi, Saiful Roswandi, Jumat 8 April 2022. (zen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: