Puluhan Mahasiswa Demo di Depan Pasar Angso Duo, Ini Tuntutannya
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Puluhan aliansi mahasiswa Jambi mendatangi Pasar Angso Duo Jambi, Kamis 7 April 2022.
Kedatangan mereka ini untuk unjuk rasa dan bertemu dengan Presiden Joko Widodo.
Namun, saat mereka datang presiden sudah bertolak ke Kumpeh.
Puluhan mahasiswa ini ingin masuk ke pasar, namun dihalang oleh petugas kepolisian.
Baca Juga: Presiden Jokowi Bagi-Bagi Baju ke Pedagang Angso Duo
Baca Juga: Dikawal Ketat, Presiden Jokowi Tiba di Pasar Angso Duo Jambi
Adapun tuntutan mahasiswa ialah, pertama, menolak perpanjangan masa jabatan presiden dan penundaan Pemilu.
Kemudian, meminta harga minyak goreng yang terjangkau serta terjaminnya ketersediaan bahan pokok dengan harga terjangkau.
Lalu, menolak kenaikan harga pertamax serta menuntut terjaminnya ketersediaan BBM bersubsidi pertalite.(tav)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: