Satu Pekerjanya Positif Narkoba, Ini Penjelasan Kepala BNNK Batanghari

Satu Pekerjanya Positif Narkoba, Ini Penjelasan Kepala BNNK Batanghari

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Muarabulian, Jambi - Satu tenaga sukarela Badan Narkotika Nasional Kabuten (BNNK) Batanghari, MW, terkonfirmasi positif menggunakan narkoba. Ini diketahui setelah pengecekan urine secara mendadak kepada puluhan pegawai di sana, Selasa (12/10).

Satu pegawai yang positif tersebut diketahui berinisial MW (35), warga Mersam. Ia merupakan tenaga kerja sukarela di BNNK, dan terindikasi positif mengkonsumsi metamfetamin narkoba.

Kepala BNNK Batanghari, AKBP M Zuhairi, mengatakan tes urine ini dilakukan secara mendadak kepada 33 personel BNNK Batanghari. Kata dia, ini guna mengantisipasi, agar tak ada penyalahgunaan narkoba dalam tubuh BNNK.

"Jangan sampai di luar, kita terus melakukan penegakan dan pemberantasan peredaran narkoba, sedangkan di dalam internal BNNK sendiri kebobolan," ujarnya.

Selain itu, sesuai dengan janji, kata dia, apabila ada pegawai di batang tubuh BNNK terindakasi positif urine, maka akan ditindak tegas untuk memberhentikan yang bersangkutan.

"Dari hasil tes urine tersebut, kita tindak tegas, dipecat atau diberhentikan dari status yang bersangkutan sebagai tenaga kerja sukarela. Memang yang bersangkutan diperbantukan di BNNK Batanghari," bebernya.

Sebelumnya, memang MW pernah direhab di Balai Rehab. Namun, dia meminta magang di BNNK, dengan alasan agar dapat berubah dan tidak terkontaminasi lagi.

"Dan kita buatkan agreement tidak menuntut segala macam, dia memang sebagai tenaga sukarela sudah berlangsung 4 bulan. Setelah hasil pemantauan selama magang, ada perubahan pada dirinya. Namun setelah dilakukan sidak pengecek tes urine, sangat disayangkan masih ditemukan terindikasi mengkonsumsi memfetamin," sesalnya.(sub)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: