Identitas Mayat Mister X di Kerinci Terkuak, Pelaku Pembunuhan adalah Temannya Sendiri
KERINCI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Polres Kerinci telah menangkap terduga pelaku pembunuh Bagus Ega Laksana (16), jenazah Mister X yang ditemukan mengapung pada Senin 28 Maret 2022, sekitar pukul 17.00 wib.
Pagi ini pelaku langsung berhasil ditangkap di Lempur Tengah, Kecamatan Gunungraya. Pelaku adalah teman korban sendiri.
Iptu Edi Mardi, Kasatreskrim Polres Kerinci membenarkan bahwa pelaku telah berhasil di amankan oleh tim Polres Kerinci di kediamnya di Lempur Tengah, berinisial AS (18).
"Ya telah berhasil diamankan atas nama AS (18) yang diduga sebagai pelaku. AS diamankan Satreskrim Polres Kerinci di Desa Lempur Tengah sekitar jam 8.00, dan dibawa ke di Polsek Gunungraya. Saat ini masih dilakukan pemeriksaan," jelasnya.
BACA JUGA : Truk Sawit Terperosok di Jembatan di Sungaibaung, Sempat Terjadi Macet Pajang
BACA JUGA : Rekonstruksi Pembunuhan di Pasar Angsoduo Ricuh, Keluarga Korban Kejar Tersangka
Sebelumya, kata Edi Mardi, pelaku sempat melarikan diri ke Padang. Namun mendengar adanya korban ditemukan mengapung di dekat Danaulingkat, pihak keluarga AS (18) meminta untuk pulang ke Lempur.
“Pelaku sempat melarikan liri ke Padang, namun kembali ke Kerinci. Pelaku secara koperatif menyerahkan diri,” tandas Edi Mardi.(sap)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: