Airlangga: Indonesia dan Singapura Perkuat Kerja Sama Pariwisata dan Transisi Energi

Airlangga: Indonesia dan Singapura Perkuat Kerja Sama Pariwisata dan Transisi Energi

Dalam pembahasan kerja sama di bidang energi baru terbarukan, Menteri Tan menyampaikan ketertarikan Singapura untuk kerja sama carbon neutrality dengan Indonesia dan pandangan bahwa Singapura memerlukan sebanyak dua atau tiga jalur transmisi kabel listrik bawah laut dalam rangka impor listrik dari Indonesia.

Menko Airlangga juga menjelaskan bahwa terdapat dua komponen dalam ekspor listrik, yaitu harga listrik dan kredit karbon kemudian mengatakan akan melakukan pembahasan lebih lanjut dengan PLN mengenai sistem transmisi listrik tersebut.

Selebihnya dilakukan pembahasan mengenai rencana investasi data center di Nongsa Digital Park dengan memanfaatkan sumber energi baru terbarukan.

Turut hadir dalam pertemuan ini mendampingi Menko Airlangga yaitu Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Wahyu Utomo dan Asisten Deputi Kerja Sama Regional dan Subregional Netty Muharni. Sementara itu, Wakil Menteri Perdagangan dan Industri Singapura didampingi oleh Duta Besar Singapura untuk Indonesia Anil Kumar Nayar. (rls/muz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: