Gegara Korsleting Listrik, Rumah Warga Pulau Aro Tabir Ulu Hangus Terbakar

Gegara Korsleting Listrik, Rumah Warga Pulau Aro Tabir Ulu Hangus Terbakar

BANGKO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kebakaran hebat terjadi di Desa Pulau Aro, Kecamatan Tabir Ulu, Kabupaten Merangin, Jumat 11 Maret 2022.

Satu unit rumah warga semi parmanen hangus dilalap api. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun pemilik rumah mengalami kerugian yang cukup banyak.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Merangin, Abdul Lazik dikonfirmasi membenarkan terjadinya kebakaran rumah di Pulau Aro, Kecamatan Tabir Ulu.

"Iya, ada kebakaran rumah di Pulau Aro, satu rumah semi parmanen terbakar," kata Abdul Lazik dikonfirmasi, Jumat 11 Maret 2022.

Baca Juga: 1 Korban Meninggal Musibah Longsor di Areal Tambang PT KIM Ditemukan

Baca Juga: Napi Lapas Sarolangun yang Kabur Berhasil Diamankan, Ini Kronologinya

Abdul Lazik mengatakan api sudah berhasil dipadamkan pihaknya, untuk jumlah kerugian pihaknya masih melakukan pendataan.

"Api sudah padam, tiga unit mobil pemadam kita turunkan ke lokasi. Saat ini kita masih melakukan pendataan," ujarnya.

Kebakaran rumah semi parmanen milik Rasadi tersebut, disebut Abdul Lazik diduga disebabkan korsleting listrik.

"Rumahnya semi parmanen, bagian atasnya terbuat dari kayu habis terbakar. Kalau bagian bawahnya api berhasil kita padamkan. Kebakaran disebabkan arus pendek listrik," sebutnya.(min)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: