Sopir Truk Batu Bara Diamankan
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, MUARABULIAN – Pasca mobil yang dinaiku Bupati Merangin, Mashuri alami kecelakaan, ai kini masih menjalani perawatan intensif di RSUD Hamba Muarabulian. Kecelakaan ini sendiri terjadi Kamis (9/9) pukul 03.30 dini hari di Kelurahan Sridadi, Kecamatan Muarabulian.
Kanit Laka Satlanas Polres Batanghari, AIPDA Musiswanto mengatakan, pihaknya telah mengamakan Sugiat (38), warga Simpangniam, Kabupaten Tebo, pengemudi mobil batu bara BH 8299 WM, yang terlibat laka dengan mobil yang dinaiki Mashuri.
“Ini kita lakukan untuk pemeriksaan lebih lanjut, dengan memintai keterangan yang bersangkutan,” kata AIPDA Musiswanto.
Disinggung apakah dalam kecelakaan ini ada dugaan kelalaian, AIPDA Musiswanto belum bisa memastikannya. Kata dia, pihaknya masih menyelidikinya.
“Intinya saat kejadian, mobil batu bara berada di depan mobil yang ditumpangi Bupati Merangin, dan terpaksa mengambil lajur tengah untuk menghindari lubang,” jelas AIPDA Musiswanto.
Dikarenakan jarak yang sudah dekat, kecelakaan pun tak terelakkan. Sementara sopir Toyota Fortuner BH 1024 F, Bambang Wisibon (37) juga mengalami perawatan di RSUD Hamba Muarabulian.
Lanjut AIPDA Musiswanti, pasca terjadinya laka lantas tersebut, Tim Polda Jambi juga turun ke TKP untuk olah TKP.
“Karena pejabat publik, tim Polda wajib turun untuk membuat Traffic Accident Analysis (TAA). Sejauh ini untuk siapa yang salah dan benar sedang dalam pemeriksaan,” jelasnya.
Sementara itu, Sugiat sopir batu bara mengatakan, ia terpaksa melajukan mobilnya ke arah tengah lantaras, dari arah Tembesi menuju Jambi, mendengar suara sirine iringan mobil patwal.
Saat itu, kondisi jalan sesudah tikungan dan tanjakkan, ada lubang. Mendengar sirien itu, ia pun memberi tanda lampu sein. “Karena jalan berlubang, pas mobil patwal lewat, mobil saya masuk ke lubang dan ngerem. Sehingga mobil di belakang menarak bak truk saya,” kata dia. Akibat kejadian itu, kondisi mobil yang ditumpangi Bupati Merangin, Mashuri tampak ringsek di bagian depan. (sub/zen)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: