2 Kawasan di Jambi Diprediksi Hujan Lebat Disertai Angin Malam Ini

2 Kawasan di Jambi Diprediksi Hujan Lebat Disertai Angin Malam Ini

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - BMKG Jambi memprakirakan cuaca wilayah di dua kabupaten di Provinsi Jambi, yaitu Kabupaten Merangin dan Sarolangun, diprediksi akan diguyur hujan Kamis (13/1) malam ini.

Dikutip dari laman resmi BMKG, dikatakan bahwa sejak pukul 17.55 masih berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di Kabupaten Merangin, kawasan Pangkalan Jambu, Jangkat Timur, dan sekitarnya.

Diperkirakan, kondisi ini dapat meluas ke wilayah Kabupaten Merangin, di Muara Siau, Sungai Manau. Kemudian, di Kabupaten Sarolangun, di kawasan Batang Asai, dan sekitarnya.

“Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 20.25,” ujar prakirawan BMKG Jambi.(tav)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: