Ternyata Clarence Seedorf Jadi Mualaf Karena Kenal Islam dari Istrinya

Ternyata Clarence Seedorf Jadi Mualaf Karena Kenal Islam dari Istrinya

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kabar mantan pesepakbola AC Milan Clarence Seedorf kini memeluk Islam tengah ramai dibicarakan. Sosok istrinya yang cantik diakuinya sebagai orang yang mengenalkan Islam.

Peran sang istri, Sophia Makramati, menjadi pintu gerbang Seedorf mengenal agama Islam lebih mendalam.

Dilansir dari laman Twitter Extra Time Indonesia. Nampak Seedorf berfoto bersama dengan sang istri dan tokoh agama islam, yang membantu Seedorf membacakan kalimat dua syahadat.

“Legenda hidup AC Milan, Clarence Seedorf baru saja mengumumkan kini dia memeluk agama Islam. Seedorf mengungkapkan salah satu orang yang banyak membantunya mengenal Islam adalah sang istri, Sophia Makramati," tulisnya, Sabtu 5 Maret 2022.

Baca Juga: Legenda Sepak Bola Belanda, Clarence Seedorf Masuk Islam

Sementara, Seedorf dalam akun instagramnya mengucapkan terima kasih atas bantuan semua pihak dalam proses mualafnya.

“Terima kasih khusus untuk semua pesan bagus, dalam perayaan saya bergabung dengan keluarga Muslim. Saya sangat senang, dan senang bisa bergabung dengan semua Brother dan Sister di seluruh dunia, terutama Sophia tersayang. Yang telah mengajari saya lebih dalam tentang makna Islam. Saya tidak mengubah nama saya dan akan terus membawa nama saya seperti yang diberikan oleh orang tua saya, Clarence Seedorf! Saya mengirimkan semua cinta saya kepada semua orang di dunia.,” tulis Seedorf dalam akun Instagramnya yang langsung disambut hangat pengikutnya.

Dikutip dari laman media sosial Instagram @clarenceseedorf , teman-teman pesepakbola dunia, dan juga tokoh dunia yang mengenalnya, menyampaikan testimoni atas Seedorf yang kini sudah memeluk agama Islam. (*)

Artikel ini telah tayang di radartegal.com, dengan judul Jadi Mualaf, Clarence Seedorf Akui Kenal Islam dari Istrinya yang Cantik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: