Tahun Macan Air, Ada Hari Baik dan Sial Masing-masing

Tahun Macan Air, Ada Hari Baik dan Sial Masing-masing

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Berdasarkan perhitungan kalender Tiongkok, tahun 2022 adalah Tahun Macan Air, yang hanya terjadi setiap 60 tahun sekali.

Tahun Macan Air ini dimulai pada 1 Februari 2022 dan berlangsung hingga 21 Januari 2023. Ini juga menandakan akhir dari Tahun Lembu Logam dalam Astrologi Tiongkok sepanjang tahun 2021 lalu.

Dalam Fengshui tahun macan air ini, setiap shio memiliki hari baik dan sialnya masing-masing. Tahun ini, berdasarkan buku Feng Shui yang ada di Klenteng Cheng Hua Keng, bagi mereka yang bershio Tikus dipercaya bahwa hari baik bagi mereka adalah hari Sabtu.

“Sementara Shio Sapi hari keberuntungannya adalah Kamis, kemudian Shio Harimau hari Selasa, dan Shio Naga hari keberuntungannya adalah Hari Jumat,” kata Kok San, Pengurus Klenteng Chen Hua Keng, Jumat 4 Maret 2022.

Baca Juga: Warna Emas Identik dengan Tionghoa, Melambangkan Keagungan Karena Warna Pakaian Kaisar

Baca Juga: Ornamen Klenteng Leng Chun Keng, Diukir Langsung oleh Seniman Tiongkok

Selain itu, beberapa Shio yang lain juga memiliki tanggal-tanggal yang dianggap membawa keberuntungan dan berhubungan dengan kekayaan dan kemakmuran.

“Kalau Shio Kelinci angka keberuntungannya itu angka 5, sementara Shio Ular itu angka 2, Shio Kuda angka 3 dan Shio Kambing itu angka 7,” jelasnya.

Kok San menyebut bahwa Budaya Tiongkok sendiri sangat dipengaruhi oleh kepercayaan yang berbeda tentang keberuntungan dan terutama angka. Ada angka hoki yang dianggap menguntungkan dan ada pula yang dianggap sial, atau tidak menguntungkan.

“Namun kembali lagi kepada masyarakat yang percaya atau tidak percaya terhadap Feng Shui tersebut,” pungkasnya. (dra)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: