Warga: Bantuan Sembako Dicukup-Cukupkan
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI – Penyaluran bantuan atau sembako bagi warga terdampak Covid-19 selama pengetatan di Kota Jambi akan segera disalurkan. Sembako itu nilainya Rp 150 ribu rupiah dari Pemprov Jambi.
Bantuan sembako yang diberikan ini, warga Kota Jambi merasa bersykur. Namun, dengan nilai 150 rupiah persembako, warga merasa tidak cukup, namun akan dicukupkan untuk memenuhi kebutuhan.
Contohnya Asmiyati, warga Kelurahan Buluran Kenali merasa bersyukur dengan bantuan yang diberikan. Sebab, sebagai pedagang kecil, kata dia pengetatan sangat berdampak untuk omsetnya. Mengingat, dirinya yang berjualan sebagai Pedagang Kaki Lima di kawasan Buluran Kenali, nantinya tak diizinkan berjualan.
"Dengan adanya bantuan ini, kami sangat merasa terbantu. Meskipun dak jualan, setidaknya ada sembako di rumah. Yang bisa diolah untuk kita masak," ujarnya.
Meski tak bisa mencukupi sepenuhnya, kata dia bantuan akan dimanfaatkan dengan baik. Sehingga, selama PPKM dirinya tak begitu banyak mengeluarkan uang. “Paling kalau ada yang kurang, ya sedikit-sedikit saja,” kata dia.
Sementara itu, Ade salah satu warga Penyengat Rendah mengaku stok sembako tersebut tentu tidak cukup, namun sebagai penerima, ia akan memanfaatkan dengan baik.
"Ini jadi bahan tambahan juga sih, karena kami kan di rumah cuman berdua sama Ibu. Jadi, dicukup-cukupin lah. Untung ado bantuan. Dari pada idak sama sekali,” singkatnya. (tav)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: