JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAMBI - Kapolda Jambi, Irjen Pol A Rachmad Wibowo meninjau vaksinasi massal yang kembali digelar di GOR Kotabaru, Kota Jambi, pada Jumat (6/8).
Vaksinasi ini diperuntukkan warga Jambi yang belum mendapatkan vaksin dosis satu dan dosis dua. Syaratnya, cukup datang membawa KTP. Sedangkan untuk warga yang ingin mendapatkan vaksin dosis dua, membawa kartu vaksin 1.
"Vaksinasi ini dilaksanakan sampai 8 Agustus, mulai pukul 08.00 sampai 15.00," ujarnya.
Sementara itu, dijelaskan dia, bagi warga Kota Jambi yang belum memiliki KTP, atau lupa membawa KTP tetap bisa mengikuti vaksinasi di GOR Kota Baru, Jambi. Di lokasi, sudah disediakan mobil dari Dukcapil untuk membantu.
"Wali Jota Jambi menyediakan mobil dari Dinas Dukcapil yang akan membantu, silakan hubungi panitia agar bisa diatur waktu kedatangannya sehingga tidak terjadi kerumunan," bebernya.
Untuk konfirmasi/pendaftaran vaksinasi bisa menghubungi Kabagops Polresta Jambi. KP Farouk Afero +6281352688088.(*)