JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAKARTA - Indonesia akan menjalani laga di fase grup Kejuaraan Asia Beregu 2022 dengan menghadapi Korea Selatan di Selangor, Malaysia, Kamis 17 Februari 2022.
Ya, dalam pertandingan kali ini, Indonesia akan menurunkan Tim putra dan putri terbaiknya.
Serupa, Korea Selatan juga menurunkan pemain-pemain terbaiknya, pada sektor tunggal putra, Korea Selatan memiliki Jeon Hyeok Jin.
Sementara di sektor ganda terdapat Kim Jae Hwan dan Na Sung Seung.
Indonesia kemungkinan akan kembali menurunkan susunan pemain yang tidak jauh berbeda seperti pada laga melawan Hong Kong.
Chico, Ikhsan Leonardo Rumbay, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bisa tampil dalam laga kali ini.
Pertandingan melawan Korea Selatan menjadi penentu juara grup.
Pasalnya Korea Selatan juga sudah mengoleksi kemenangan atas Hong Kong dan Kazakhstan.
Susunan Pemain Tim Putra Indonesia
1. Chico Aura Dwi Wardoyo
2. Pramudya K/Yeremia Rambitan
3. Ikhsan L. Imanuel Rumbay
4. Leo/Daniel
5. Christian Adinata
Matchup Indonesia vs Korea Selatan
1. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Jeon Hyeok Jin
2. Pramudya K/Yeremia Rambitan vs Yong Jin/Na Sung Seung
3. Ikhsan L. Imanuel Rumbay vs Joo Wan Kim
4. Leo/Daniel vs Jin Seong Noh/Dae Il Yoon
5. Christian Adinata vs Min Sun Jeong
Berikut Jadwal Indonesia vs Korea Selatan di Kejuaraan Asia Beregu:
Tim Putra
Indonesia vs Korea Selatan / Setia City Conention Centre, Selangor / Kamis (17/2) / 09.00 WIB
Tim Putri
Indonesia vs Korea Selatan / Setia City Conention Centre, Selangor / Kamis (17/2) / 15.00 WIB. (*)
Berita ini telah tayang di fin.co.id, dengan judul Jadwal Kejuaraan Asia Beregu 2022 Hari ini: Indonesia vs Korea Selatan