JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pihak Kepolisian akhirnya berhasil mengamankan pelaku penembakan terhadap Anggota Satresnarkoba Polres Musi Rawas saat penggerebekan beberapa waktu lalu.
Diketahui, tersangka penembakan berinisial JM, warga Desa Bingin Jungut Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas.
JM diamankan petugas Polres Musi Rawas, Minggu, 22 Mei 2022 pagi di Desa Semangus Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas.
Penangkapan ini juga sudah dikonfirmasi langsung Kasat Reskrim Polres Musi Rawas AKP Dedi Rahmat Hidayat.
"Benar, sudah ditangkap," katanya.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Dibanjiri Pemain Luar Negeri
BACA JUGA:Final Liga Champions: Mesut Ozil Jagokan Real Madrid
Selain itu, salah satu tersangka yang berhasil kabur saat penggerebekan juga berhasil ditangkap.
Hengky ditangkap petugas Sat Narkoba Polres Musi Rawas di Desa Mambang Kecamatan Kelingi, pukul 12.30 WIB, Sabtu 21 Mei 2022.
Seperti diketahui, anggota Sat Narkoba Polres Musi Rawas ditembak saat penggerebekan bandar narkoba di Desa Bingin Jungut Kecamatan Muara Kelingi Kabupaten Musi Rawas, Kamis 19 Mei 2022, sekitar pukul 15.00 WIB.
Anggota naas itu Briptu Khairul Candra. Ia menderita luka tembak di pantat. Sempat dilarikan ke Klinik di Semangus, kemudian dirujuk ke RS AR Bunda Lubuklinggau, selanjutnya dirujuk ke RS Bhayangkara Palembang. (*/dra)
Artikel ini telah tayang di Sumeks.co dengan judul Pelaku Penembakan Polisi di Musi Rawas Diringkus