JAKARTA,JAMBI-INDEPENDENT.CO.
Ambyar Lagi, Harga Emas Hari Jatuh Ke Posisi Terendah Selama Sembilan Bulan
Rabu 06-07-2022,09:08 WIB
Editor : Surya Elviza
Harga emas menyentuh level terendah di sesi USD 1.763,15 sejak palung Oktober 2021 di angka USD 1.758.
Emas hari ini terperosok di bawah level kunci USD 1.800 per ounce, yang merupakan harga terendah sepanjang tahun ini. Dikutip dari Antara, harga emas hari ini terperosok akibat kekhawatiran resesi dan kenaikan suku bunga yang lebih cepat oleh sebagian besar bank-bank sentral.
BACA JUGA:DPRD Provinsi Jambi: Jalan Simpang Niam Tebo ke Tanjab Barat Segera Dirigid Beton Tahun Ini
Bursa Comex ditutup pada Senin 4 Juli 2022 untuk hari libur memperingati Kemerdekaan AS.
Indeks USD yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama lainnya melonjak 1,5 persen menjadi di atas 106,5 poin, tertinggi sejak Desember 2002.
USD telah reli dengan beberapa pemberhentian sejak November tahun lalu karena taruhan kenaikan suku bunga agresif oleh Federal Reserve.
"Penguatan USD telah menyebabkan harga emas menukik lebih jauh, dengan akibatnya turun secara nyata di bawah level USD 1.800 per troy ounce," kata Analis Commerzbank, Carsten Fritsch.
Analis menyebut dua faktor dapat membawa volatilitas yang signifikan terhadap harga emas seperti dikutip dari jpnn.com.
Adapun kedunya adalah risalah dari pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) pada Juni akan keluar pada Rabu waktu setempat, dan data bulanan penggajian non pertanian (NFP) AS akan dirilis pada Jumat8 Juli 2022. (viz)
Kategori :