SENGETI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kebakaran hebat terjadi di Desa Sarang Burung Kecamatan Jambi Luar Kota Kabupaten Muaro Jambi.
Kebakaran hebat itu terjadi di RT 04 Desa Sarang Burung, pada Rabu 7 September 2022 sekitar pukul 16.40 WIB.
Akibat kejadian itu, menghabiskan tiga bedeng milik warga setempat.
Kepala Desa Sarang Burung, Badrun saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian kebakaran tersebut.
BACA JUGA:Shandy Purnamasari Laporkan Nikita Mirzani ke Bareskrim Polri
BACA JUGA:Menko Airlangga: T20 Berikan Konsep Solusi Masalah untuk Tanah Air dan Dunia
"Ya ada kebakaran. Tiga bedeng warga hangus terbakar tinggal puing bae lagi," sebutnya.
Dikatakan dia, kebakaran itu terjadi diduga disebabkan dari korsleting listrik.
"Kabarnya disebabkan dari arus pendek listrik. Beruntung ada mobil damkar dari PT SGS yang turut membantu memadamkan api. Kalau tidak ada bantuan tadi, mungkin habis galo bedeng disiko," katanya.
Akibat kejadian itu, pemilik bedeng yang diketahui bernama suaidi mengalami kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.*