JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sudah berkali-kali mengeluhkan adanya kawasan banjir, namun tak kunjung dapat tindakan dari pihak terkait membuat Pemerintah Kelurahan Sulanjana berharap program Kali Bersih (Prokasih) berjalan lagi.
Karena menurut Lurah Sulanjana, Husin bahwa, dengan program Prokasih tersebut, dapat mencegah dan menanggulangi bencana banjir yang ada di kawasan Sulanjana.
"Kami berharap nantinya, akan kembali diadakan lagi program kali bersih, yang akan diberikan oleh Walikota Jambi, melalui PUPR," katanya.
Program kali bersih, kata dia angat membantu sekali penanganan banjir. Tak hanya itu, Prokasi juga membantu terutama dalam bidang ekonomi masyarakat.
BACA JUGA:Kenang Pertemuan Tak Sengaja dengan Ratu Elizabet II, Chef Juna : Cukup Beruntung
BACA JUGA:KPAI Ambil Sikap Tegas, Dalami Misteri Tewasnya Santri di Ponpes Gontor
"Karena sistem kerja yang melibatkan masyarakat, menjadikan masyarakat yang menganggur dapat mempunyai penghasilan," kata Husin.
Dampak yang akan ditimbulkan dalam Program Kali Bersih, nantinya sungai akan kembali bersih, sampah diangkat, dan otomatis akan menimalisir terjadinya bencana banjir.
Hingga saat ini, kata dia pihaknya hanya bisa mengimbau masyarakat setempat untuk selalu menjaga kebersihan dengan gotong-royong.
"Kelurahan Sulanjana telah mengkoordinasi kepada Balai Sumber Air, tetapi belum ada kejelasan terkait cara penanganannya. Sehingga Kelurahan hanya mengkoordinasi masyarakat untuk saling menjaga kebersihan," ujar Husin.
BACA JUGA:Ketum IMI Bamsoet Dorong Penyelenggaraan Kejurnas Otomotif di Jambi
BACA JUGA:Ini Provinsi di Indonesia dengan Tingkat Bunuh Diri Terbanyak, Bagaimana dengan Jambi?
Sebab kata dia, lokasi banjir di kawasan tersebut terletak di dekat sungai.
"Aliran air ini dari Kelurahan Talang Jauh, Pakuan Baru, dan kemudian mengalir ke Sulanjana lalu nantinya akan mengalir ke sungai Tembeku Rajawali," ujarnya. Maka, penangananya harus melibatkan instansi terkait.
Dirinya mengatakan, memang saat hujan deras melanda Kota Jambi, khususnya di Kelurahan Sulanjana, Kecamatan Jambi Timur mengakibatkan banjir sementara di beberapa RT.
Dia mengatakan bahwa di Kelurahan Sulanjana terjadi banjir hanya sebentar, dan akan surut beberapa jam setelah hujan reda.
BACA JUGA:Nikmati Program Slebew, Promo Motor September Lebih Wew....
BACA JUGA:Menko Airlangga: Pembangunan Kawasan Indstri Berkelanjutan Terus Dilakukan untuk Dongkrak Ekonomi
Untuk RT yang sering mengalami banjir berada di 5 titik, yakni RT 11, RT 12, RT 13, RT 14, dan RT 25.*