Atasi Banjir, Pemkot Jambi Alokasikan Rp5 Miliar untuk Pelebaran Sungai Asam

Atasi Banjir, Pemkot Jambi Alokasikan Rp5 Miliar untuk Pelebaran Sungai Asam

Komisi V DPR RI saat datang ke Kota Jambi, didampingi Gubernur Jambi dan Wali Kota Jambi.-ist/jambi-independent.co.id-

KOTA JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi mengambil langkah serius mengatasi permasalahan banjir di KOTA JAMBI

Sebagai bagian dari solusi jangka panjang mengatasi banjir di Kota Jambi, Pemkot Jambi telah mengalokasikan dana sebesar Rp5 miliar untuk pembebasan lahan dalam proyek pelebaran dan normalisasi Sungai Asam.

Wali Kota Jambi, Maulana, Senin 14 April 2025 menekankan urgensi percepatan pengerjaan normalisasi aliran Sungai Asam yang selama ini menjadi penyebab utama genangan air di sejumlah kawasan Kota Jambi.

"Kota Jambi sangat rentan tergenang banjir ketika hujan turun selama tiga jam dengan intensitas tinggi. Hal ini tidak lepas dari kondisi aliran Sungai Asam yang telah mengalami penyempitan di berbagai titik," ungkap Maulana.

BACA JUGA:BPHTB Dua Hari Selesai! Wali Kota Jambi Terobos Sistem Administrasi Jual Beli Properti

BACA JUGA:Direktur Utama BRI Hery Gunardi Terpilih Menjadi Ketua Umum PERBANAS Periode 2024–2028

Menurut Maulana, upaya pelebaran Sungai Asam tidak semudah membalikkan telapak tangan. Proyek vital ini terkendala oleh padatnya permukiman warga yang berada tepat di bantaran sungai. 

Pemkot Jambi telah menurunkan tim khusus untuk melakukan pemetaan dan penghitungan kebutuhan dana ganti rugi yang akan diberikan kepada masyarakat terdampak.

"Kami menyadari ini adalah proses yang cukup sensitif. Menyangkut rumah dan tempat tinggal warga. Karena itu, tim kami bekerja dengan hati-hati dalam melakukan pendataan dan penghitungan nilai kompensasi yang adil," jelasnya.

Untuk mengantisipasi kebutuhan dana tambahan, Pemkot Jambi juga telah menyiapkan dana cadangan melalui mekanisme Belanja Tak Terduga (BTT). Langkah ini diambil untuk memastikan proses pembebasan lahan tidak terhambat oleh keterbatasan anggaran.

BACA JUGA:Koperasi Purna Setia Berjaya Diresmikan, Semangat Purnawirawan Sejalan dengan Visi Presiden Prabowo

BACA JUGA:Apes, Pelaku Curanmor di Tanjab Timur Ini Ditangkap Polisi Saat Mau Jual Motor di Muaro Jambi

Kabar baiknya, Pemkot Jambi tidak berjuang sendirian dalam misi menyelamatkan kota dari ancaman banjir. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi telah menyatakan komitmennya untuk mengucurkan dana sebesar Rp25 miliar untuk mendukung proyek strategis ini.

Total kebutuhan dana untuk pembebasan lahan dalam rangka normalisasi Sungai Asam diperkirakan mencapai angka Rp75 miliar. Dengan kontribusi Pemprov Jambi sebesar Rp25 miliar dan Pemkot Jambi senilai Rp5 miliar, masih terdapat kekurangan dana sekitar Rp45 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: