JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Film Miracle In Cell No 7 mendapatkan ruang khusus di hati masyarakat Indonesia.
Terbukti film yang dibintangi Vino G Bastian ini tercatat memperoleh jumlah penonton yang terus bertambah sejak tayang perdana pada 8 September 2022.
Bintang utama Miracle In Cell No 7, Vino G Bastian mengucapkan rasa syukurnya atas pencapaian tersebut.
Dia juga berterima kasih kepada para pihak yang telah memberikan dukungan terhadap film tersebut.
BACA JUGA:Tak Lagi terima Bantuan PKH, Janda 2 Anak di Tanjab Timur Ini Kebingungan Biayai Sekolah Anaknya
"Alhamdulillah, mudah-mudahan terbang tinggi lagi penontonnya. Mudah-mudahan terhibur dan membawa manfaat," kata Vino G Bastian, Jumat 16 September 2022.
Seminggu penayangannya, film garapan Falcon Pictures ini sudah meraih 2.425.443 penonton seperti dikutip dari JPNN.com
Hal senada juga disampaikan oleh Indro Warkop. Dia mengaku senang film yang dibintanginya itu mendapat apresiasi tinggi.
"Harapannya sih, bisa lebih banyak lagi penontonnya. Terimakasih buat dukungannya untuk film Miracle In Cell No 7," tuturnya.
BACA JUGA:Soroti Pengawasan Izin Reklame, KPK RI Tegur Satpol PP Kota Jambi
BACA JUGA:Gelap Gulita dan Rawan Hewan Berbisa, Jalan Parit Pulau Kabupaten Tanjab Timur Butuh Penerangan
Selain Vino dan Indro Warkop, film ini juga dibintangi oleh Graciella Abigail, Tora Sudiro, Bryan Domani, Indra Jegel, Rigen, Mawar De Jongh, Denny Sumargo, dan Agus Kencrot.
Miracle In Cell No 7 bercerita tentang orang berkebutuhan khusus yang hidup berdua dengan anaknya.
Selalu ada untuk sama lain, membuat keduanya merasa bahagia akan kehidupan mereka.
Namun, kebahagiaan itu tak bertahan lama akibat adanya ujian yang harus dihadapi oleh sang ayah. *