JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Kabar baru bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan. Atau Anda yang ingin menjadi PNS. Ini kesempatan terbaik bagi Anda untuk daftar.
Sebab, pemerintah akan membuka penerimaan CPNS pada tahun 2023 ini. Seleksi CPNS akan dibuka pada pertengahan tahun. Jadi Anda harus siap siap untuk daftar dan memenuhi semua persyaratan yang ada.
Nah, bagi Anda tamatan SMA, ada peluang besar nih yang bisa Anda coba. Ada 4 instansi yang memberikan peluang besar bagi Anda untuk lulus CPNS. Instansi ini menerima tamatan SMA.
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) selaku lembaga yang membidangi urusan Aparatur Sipil Negara (ASN), sudah memastikan bahwa seleksi pendaftaran CPNS 2023 akan kembali dibuka.
BACA JUGA:Buruan Daftar, Ditjen Bea Cukai Buka Lowongan Kerja untuk Tamatan SMA, Ini Syarat dan Ketentuannya
Bagi kamu yang lulusan SMA sederajat, pastikan untuk membidik 4 instansi ini karena peluang lulus sangat besar.
Ada 4 instansi pemerintahan yang membuka formasi untuk lulusan SMA sederajat pada seleksi CPNS 2023. Empat formasi akan tersedia bagi lulusan SMA atau sederajat yang mendaftar CPNS tahun 2023:
1. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan
Pada tahun sebelumnya, KLHK membuka formasi CPNS untuk lulusan SMA sederajat saat CPNS.
Posisi ranger di kehutanan atau pertanian diberikan kepada lulusan tersebut.
2. Kemenkumham
Instansi ini sering kali membuka formasi untuk lulusan SMA sederajat setiap tahunnya.
Kemenkumham membutuhkan 253 formasi tenaga kesehatan dan 4.305 formasi tenaga teknis, sama seperti CPNS tahun sebelumnya.
Kemenkumham juga membutuhkan formasi untuk mengisi jabatan penjaga tahanan.