MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Panitia Pemungutan Suara (PPS), adalah panitia yang dibentuk oleh KPU/KIP Kabupaten/Kota.
Mereka memiliki kewajiban untuk menyelenggarakan Pemilu di tingkat kelurahan/desa atau nama lain. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bungo pun telah membuka penerimaan untuk PPS ini.
Ribuan orang juga telah menyerahkan berkas untuk melamar sebagai PPS tersebut. Dari hasil seleksi, akhirnya ada sebanyak 1.162 calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang dipanggil.
Mereka berasal dari 153 desa dan kelurahan di kabupaten Bungo. Para calon ini diminta datang ke kantor KPU Bungo, untuk mengikuti tes wawancara, yang dimulai sejak Kamis 19 Januari 2023.
BACA JUGA:Duh, Harga Pinang di Tanjab Timur Anjlok, Petani Desa Simbur Naik Tak Mau Panen
Pantuan jambi-independent.co.id di lapangan, terlihat para peserta tes wawancara datang menghadiri panggilan tersebut.
Mereka berasal dari berbagai desa dan kelurahan di Kabupaten Bungo. Saking tingginya antusias masyarakat yang melamar sebagai PPS ini, rencananya sesi wawancara ini akan dilaksanakan hingga malam.
Hal itu dijelaskan langsung oleh Maryam, Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bungo. Dia mengatakan, ada 1.162 calon PPS dari 153 dusun (desa, red) dan kelurahan dalam Kabupaten Bungo.
Lanjutnya, semua peserta di tahap wawancara ini memiliki kesempatan yang sama. Tak ada yang dibeda-bedakan.
BACA JUGA:Update Info Penerimaan CPNS 2023, Kamu Perlu Tahu, Ini 4 Tahapan Penerimaan CPNS
BACA JUGA:Bukan Skala Prioritas, Tol Palembang-Bengkulu Via Musi Rawas-Lubuk Linggau Terancam Batal
Pihaknya kata dia, hanya akan memilih peserta terbaik. Akhirnya, mereka yang dianggap paling mumpuni dan memahami tugaslah, yang akan lolos.
“Dipilih peserta yang mumpuni atau memahami tugas apa saja, setelah lolos menjadi anggota PPS," ujar Maryam saat dikonfirmasi.
Dia lalu menjelaskan, untuk materi wawancara tentu tidak jauh dari tugas yang akan dilakukan ke depan. Yang jelas kata dia, KPU Bungo memberikan kesempatan selebar-lebarnya untuk para pelamar PPS ini agar bisa lolos.