Lezatnya Kuliner Pindang Khas Palembang, Ini Resep dan Cara Membuat Pindang Tulang Iga, Coba Yuk...

Sabtu 04-03-2023,12:50 WIB
Editor : Surya Elviza

 

 

 

 

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Palembang memiliki banyak kuliner yang lezat dan nikmat. Salah satunya adalah kuliner pindang khas Palembang. Kuliner pindang tulang iga juga menjadi salah satu makanan favorit tiap kali Anda datang mengunjungi Kota Palembang.

 

Nah,bagi Anda yang ingi mencoba tapi sulit mencari pindang tulang di Kota Anda, ada baiknya Anda mencoba membuatnya sendiri.

 

Penasaran cara membuatnya, yuk coba cek dulu resep dan car membuat pindang tulang Iga khas Palembang.

 

Untuk diketahui, pindang tulang iga ini menjadi salah satu kegemaran orang palembang. Selain rasanya yang lezat, bikinnya juga lumayan gampang dan cepat.

 

Pindang tak cuma bisa dibuat dengan bahan ikan dan daging. Sajian khas Palembang ini juga bisa dibuat dengan tulang iga sapi.

 

Pindang tulang iga sapi khas Palembang memiliki kaldu sapi khas berpadu dengan gurihnya kuah asam pedas.

 

Sajian ini cocok bagi kamu yang memiliki stok iga sapi di rumah dan bingung hendak masak apa.

 

Sajian berkuah khas Palembang ini punya citarasa asam-pedas yang segar dan penggunaan bumbu yang kuat. 

 

Agar iga lebih empuk, anda bisa merebusnya dengan panci presto terlebih dulu agar tidak butuh waktu lama saat dimasak.

 

Sesuai namanya, makanan ini menggunakan iga sapi atau balungan lainnya sebagai bahan utama.

 

Disajikan berkuah dengan rasa gurih dan menyegarkan, menu satu ini cocok banget disantap dengan nasi putih hangat. 

Yuk, langsung eksekusi resep lengkapnya

PINDANG_TULANG

By @Echi_Raffani2016


1/2kg tulang Sapi  potong potong

2 daun salam

1bh sereh *geprek

2lbr daun jeruk

3cm lengkuas *geprek

2 sdm kecap manis

1sdm kecap asin

Gula dan kaldu ayam

Air secukupnya 

Bumbu yang dihaluskan

3bh bawang putih

5bh bawang merah

3bh cabe Merah

3cm jahe

3cm kunyit 

 

Langkah-langkahnya :

 

 

1. Rebus Tulang hingga Empuk. Buang air rebusan pertama, dan rebus ulang. 

2. Tumis Bumbu yg dihaluskan lalu masukkan ke rebusan tadi. Masukkan juga daun salam, daun jeruk, sereh, lengkuas Aduk rata. 

3. Bumbui dengan kecap manis+ kecap asin + gula dan kaldu sapi. Cicipi kalau sudah pas rasanya masukan nanas dan irisan daun bawang juga cabe rawit.

4. Jika suka, bisa langsung diangkat dan disajikan.*

Artikel ini juga tayang di disway.id

Dengan judul resep pindang tulang khas iga khas palembang segar dan nikmat

 

Kategori :