1. Masukkan santan instan dan air ke dalam panci, aduk merata.
2. Tambahkan daun pandan, jahe, gula aren, gula pasir, vanili, dan garam.
3. Aduk terus agar santan tidak pecah.
4. Sebelum mendidih, masukkan pisang dan kolang-kaling, aduk kembali sampai mendidih.
5. Matikan api dan diamkan hingga uap panas kolak hilang.
6. Tuang kolak beserta isiannya ke dalam mangkuk.
7. Kolak pisang siap disajikan untuk buka puasa.