JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Pembangunan stadion center yang berada di Pijoan, Kabupaten Muaro Jambi, memang menarik untuk diikuti.
Ada tarik menarik kepentigan, dalam pembangunan stadion center tersebut. Pasalnya, ada dua pihak yang kontra atas pembangunan ini.
Gubernur Jambi, Al Haris mengaku bahwa dirinya yakin dengan pembangunan stadion center, yang berlokasi di Pijoan, Kabupaten Muarojambi.
Meskipun saat ini lahan tersebut masih bersengketa antara Pemprov Jambi dengan Yayasan Pendidikan Jambi (YPJ), namun dia tetap tegas bahwa pembangunan tetap akan berlanjut.
BACA JUGA:Mudik Lebaran Idul Fitri dengan Nyaman di Swiss-Belhotel Jambi
BACA JUGA:Ini 10 Daerah Tujuan Favorit Mudik Idul Fitri 2023
Al Haris ketika dikonfirmasi Senin 10 April 2023 mengatakan, Pemprov Jambi tidak masalah dengan persoalan sengketa, yang sudah masuk ke pengadilan.
Menurut Gubernur Jambi, pembangunan itu dilaksanakan, karena Pemprov Jambi mengantongi sertifikat atas lahan itu.
Jadi menurutnya, Pemprov Jambi bisa melanjutkan pembangunan Stadion Center tersebut.
"Tidak apa-apa meski masih bersengketa, karena stadion itu kita ada sertifikat lahannya," kata Al Haris.
BACA JUGA:Hakim Vonis Pacar Mario Dandy Hukuman 3 Tahun 6 Bulan Penjara
BACA JUGA:Deretan Zodiak ini Miliki Sifat Sabar, Meski Banyak Masalah Hatinya Tetap Tegar
Gubernur Jambi menyebutkan, jika Pemprov Jambi tidak punya sertifikat, tentu tidak akan berani membangun stadion di kawasan tersebut.
Sehingga saat ini, pihaknya menyakini pembangunan bisa dilakukan dan berjalan sesuai perencanaan.
"Kita yakin, kita tetap jalan," katanya. Selanjutnya, kata Haris, Yayasan Pendidikan Jambi (YPJ) memang sudah mengajukan ke Pengadilan Negeri Sengeti, agar ada putusan sela.