Terkait Pelaksanaan Salat Ied, Muhammadiyah Apresiasi Pemerintah Jambi

Sabtu 22-04-2023,19:40 WIB
Editor : Surya Elviza

JAMBI,JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Muhammadiyah memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jambi dan Kabupaten Kota Jambi.

Hal ini terkait Pemerintah yang telah memberikan ruang dan tempat yang sama untuk melaksanakan Salat Idul Fitri.

Hal ini disampaikan oleh Nasroel Yasier Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jambi.

BACA JUGA:Disoraki Jamaah Salat Idul Fitri saat Sambutan, Wali Kota Sungai Penuh Langsung Turun Mimbar

BACA JUGA:Lakukan 10 Hal Ini Biar Tetap Sehat dan Terhindar dari Kolesterol saat Lebaran

Dikatakan Nasroel bahwa Muhammadiyah memberikan apresiasi yang sangat tinggi terhadap Pemerintah Provinsi/Kabupaten dan Kota atas pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

"Kepada Gubernur, Bupati dan Walikota atas nama Pimpinan Wilayah dan Daerah se Provinsi Jambi mengucapkan terima kasih karena telah memberikan ruang dan tempat yang sama khususnya dalam melaksanakan Salat Ied,"ujarnya.

Nasroel juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah merayakan hari kemenangan tanpa mempermasalahkan adanya perbedaan.

BACA JUGA:Jangan Lewatkan, Malam Ini Ada Takbir Keliling dan Pawai Mobil Hias di Kota Jambi

BACA JUGA:Jelang Lebaran 2023, Gubernur Jambi Al Haris Bagikan 600 Paket Sembako

"Kepada ummat yang merayakan Hari Kemenangan tahun ini baik tanggal 21 maupun 22 April 2023 berjalan dengan penuh suka cita, kita juga memberikan apresiasi setinggi tingginya,"bebernya. *

Kategori :