BATANGHARI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Armada angkutan truck batu bara tidak henti hentinya membuat ulah. Selain parkir di bahu jalan yang kerap mengganggu kenyamanan pengendara di jalan lintas nasional, kali ini terpantau truck angkutan batu bara parkir di halaman Puskesmas Muara Tembesi Sabtu 20 Mei 2023.
Truk batubara tersebut parkir tepat di depan pintu masuk Puskesmas Muara tembesi truck angkutan batubara berwarna hijau tanpa nomor polisi terparkir sehingga mengganggu warga yang akan masuk ke Unit Gawat Darurat Puskesmas Tembesi.
Aktifitas Puskesmas Muara Tembesi Sabtu, 20 Mei 2023 terlihat aktifitas warga yang mendatangi puskesmas untuk mendapat perawatan kesehatan.
BACA JUGA:Jajal Dunia Politik, Jurnalis Ini Putuskan Jadi Caleg DPRD Tebo
BACA JUGA:Tak Perlu Ragu Lagi..!! Ini 20 Pertanda jika Anda Berjodoh, Rasakan Petunjuk Ini
Disaat masuk, pasien merasa terganggu, sebab parkir kendaraan armada batu bara seolah menghambat pintu masuk Puskesmas Muara Tembesi.
"Inikan sudah menyalahi aturan kok parkir batubara di halaman parkir puskesmas, tepat depan pintu masuk kan mengganggu warga yang keluar dan masuk Puskesmas," jelas Adi saat mengantar anaknya berobat di Puskesmas Muara Tembesi
Terparkir nya armada angkutan batubara di halaman Puskesmas Muara Tembesi, terkesan adanya pembiaran sehingga tidak tersentuh penindakan tegas dari petugas setempat.
BACA JUGA:Usung Konsep Baru, Perumahan Aston Villa Hadirkan Rumah Tipe 39, Lokasi Strategis di Jalan Utama
"Puskesmas kok diam saja ya bang, ini terkesan adanya pembiaran, apa gunanya kontong parkir dibuat kalau masih menyalahi aturan," sambungnya. *