Ayoo...Ikuti Lomba Mewarnai Tingkat TK di Jalan Sehat Akbar Jambi Independent

Jumat 09-06-2023,09:04 WIB
Reporter : Jambi Independent
Editor : Surya Elviza

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Harian Pagi Jambi Independent akan menggelar Jalan Sehat Akbar pada Minggu, 18 Juni 2023 mendatang.

Acara yang akan dilaksanakan di lapangan kantor Gubernur Jambi ini juga akan dimeriahkan oleh lomba mewarnai tingkat TK se Provinsi Jambi.

Disampaikan Risza S Bassar, Ketua Panitia acara bahwa Jalan Sehat Akbar Jambi Independent ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Harian Pagi Jambi Independent yang ke 28 tahun.

"Tepatnya 1 Juni 2023 ini Harian Pagi Jambi Independent memasuki usia ke 28 tahun. Untuk memeriahkan HUT Jambi Independent ini kita menggelar Jalan Sehat Akbar sekaligus lomba mewarnai tingkat Taman Kanak Kanak (TK). 

Acara nantinya juga akan dihadiri oleh Gubernur Jambi Al Haris. 

BACA JUGA:9 Ciri ciri Wanita Pengikut Dajjal pada Hari Kiamat, Semoga Kita Tidak Termasuk

BACA JUGA:Jangan Langsung di Buang, ini Segudang Manfaat dari Bagian Tengah Buah Nanas

Adapun syarat untuk mengikuti lomba mewarnai ini adalah siswa TK , membawa sendiri meja untuk mewarnai, peralatan mewarnai harus memakai Faber Castell dan dilarang menggunakan pilox.

"Sedangkan untuk kertas mewarnai nantinya akan disediakan oleh panitia. Tersedia hadiah menarik bagi pemenang lomba,"ujarnya.

Nah, tunggu apalagi. Yuk... pas di momen libur panjang ini, Ikuti lomba mewarnai tingkat TK agar bisa mengisi libur dengan kegiatan yang bermanfaat.

BACA JUGA:AYO CEK! Harga BBM Pertamina Turun Lumayan Nih, Segini Harga Pertamax-Pertalite per 9 Juni 2023

BACA JUGA:Alhamdulillah! 29.069 Calon PPPK Kemenag Diumumkan, Segera Siapkan Pemberkasan!

Bagi yang berminat mengikuti lomba dan untuk informasi lebih lengkap bisa menghubungi 0838 2797 4096. *

 

 

Kategori :