Kerjasama dengan Pemerintah Australia Barat dimulai pada tahun 2008 di cabang olahraga basket.
Sejak itu, DBL Indonesia telah mengirim atlet pelajar terpilih untuk berkompetisi dan berlatih di Australia Barat, memfasilitasi kunjungan tim olahraga dari Australia Barat ke Indonesia, dan melibatkan para ahli basket Australia dalam acara DBL Camp, yang merupakan pelatihan basket terbesar di Indonesia.
Kerjasama ini juga telah melibatkan olahraga sepak bola, dengan pemain dan tim pelatih Persebaya Surabaya U-19 menjalani pelatihan di Australia Barat pada tahun 2018.
BACA JUGA:Merasa Paling Baik, Ini 7 Zodiak Sering Toxic, Suka Iri Sama Keberhasilan Orang Lain
BACA JUGA:Tanggapi Diskresi Ditlantas Polda Jambi, Ini Kesepakatan dengan Perusahaan Batu Bara di Jambi
Kesuksesan mereka membawa pengalaman yang berharga yang kemudian berkontribusi pada kesuksesan Persebaya U-20 dalam Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 musim 2019.
Pada Maret 2023, DBL Indonesia bersama Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) mengirimkan para juara nasional kompetisi atletik Energen Champion SAC Indonesia 2022 untuk menjalani pelatihan di Australia Barat.
Mereka menghabiskan sembilan hari di Perth, mendapatkan pelatihan dari Athletics West, dan berkompetisi dalam Athletics West Track and Field State Championship.
Kerjasama ini bukan hanya tentang pengembangan olahraga, tetapi juga tentang membangun persahabatan dan kedekatan antara masyarakat Indonesia dan Australia Barat.
BACA JUGA:Lengkap! Ini Jadwal Penerimaan CPNS 2023 dan PPPK, Ini Formasi yang Dibutuhkan
BACA JUGA:7 Zodiak Perempuan yang Pintar Mengambil Hati Pasangan, Auto Klepek-klepek
Roger Cook dan delegasinya memberikan dukungan yang kuat untuk memperkuat hubungan ini dan memastikan bahwa kerjasama antara kedua negara akan berlanjut dalam berbagai bidang, termasuk olahraga. *