MERANGIN, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Berbicara masalah liburan pastinya disukai semua orang, apa lagi berbicara wisata Jangkat. Alamnya yang indah menjadi daya tarik tersendiri bagi para penikmat alam dan gunung.
Alam Jangkat yang terbentang dengan hijaunya dedaunan dan keasrian alam. Sangat disayangkan jika tidak berkunjung ke Jangkat, Kabupaten Merangin Provinsi Jambi
Seperti yang dilakukan sejumlah pencinta alam yang tergabung dalam Asosiasi Olahraga Pendaki Gunung Indonesia (AOPGI) Kabupaten Merangin.
Menjelang akhir pekan mereka membuat kegiatan dengan melakukan penanaman pohon, dialog dengan masyarakat tentang pentingnya menjaga alam, Pelatihan Ekonomi Kreatif untuk masyarakat, bersih lingkungan Desa, bersih jalur dan juga menelusuri alam Gunung Masurai Via Desa Tanjung Mudo.
BACA JUGA:4 Zodiak Perempuan Paling Disiplin dan Bijaksana
BACA JUGA:4 Shio yang Bakal Punya Usaha Sukses dan Keuangan Lancar
Bagi kalian yang pernah medaki Gunung Masurai lewat dari desa Sungai Lalang, Kecamatan Masurai dan menikmati telaga Biru via Desa Tanjung Alam.
Namun kali ini berbeda yang dilakukan AOPGI Kabupaten Merangin, dimana mereka mendaki Gunung lewat jalur desa Tanjung Mudo, Kecamatan Jangkat Timur.
Banyak yang didapatkan para pendaki, jika harus lewat jalur Desa Tanjung Mudo.
Para pendaki bisa menikmati Telaga Biru dan Air Terjun tiga tingkat yang sangat indah.
BACA JUGA:Hitung Kerusakan Jembatan Muaro Sabak Pasca Insiden Ditabrak Tongkang Batu Bara
BACA JUGA:UPT KIR Simpang Sungai Duren Tidak Kunjung Aktivitas, Dewan Ingatkan Janji Kadishub
Ditambah masyarakatnya yang ramah, membuat jalur pendakian tanjung mudo bisa menjadi daya tarik tersendiri.
Rute awal para pendaki ke desa Tanjung Mudo dengan menempuh perjalan waktu hanpir 3 Jam Perjalanan dari Kota Bangko, baik kendaraan roda dua maupun roda empat untuk sampai ke Desa Tanjung Mudo, Jangkat Timur.
Meski belum diresmikan dan banyak belum diketahui, namun rekomendded banget jika ingin lebih menantang via Desa Tanjung Mudo, Kecamatan Jangkat Timur.